Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Versi Baru Siap Rilis, Mesin Honda N-BOX Diklaim Lampaui 20 Km/l!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Jumat, 4 Agustus 2023 | 20:45 WIB
Honda N-BOX Custom terbaru dapat desain elegan sporty yang kini lebih simpel.
Honda
Honda N-BOX Custom terbaru dapat desain elegan sporty yang kini lebih simpel.

GridOto.com - Honda telah memperkenalkan Honda N-BOX generasi terbaru yang siap menyapa konsumen Jepang pada musim gugur (3/8).

Memasuki model 2024, Honda memberikan mobil baru Honda N-BOX terbaru ubahan desain menyeluruh.

Highlight ubahannya, eksterior Honda N-BOX reguler kini tampil simpel dan imut berkat gril panel baru, lampu depan bulat, dan bumper baru.

Lalu untuk N-BOX Custom, Honda memberikan desain gril dan lampu baru sehingga resep elegan sporty varian ini semakin kuat.

Masuk ke interior, Honda mengubah dasbor N-BOX sehingga terlihat simpel dan memberikan visibilitas lebih baik.

Mesin aspirasi normal Honda N-BOX diklaim memiliki konsumsi BBM tembus 20 km/l.
Honda
Mesin aspirasi normal Honda N-BOX diklaim memiliki konsumsi BBM tembus 20 km/l.

Baca Juga: Honda N-BOX Unjuk Gigi di Dreams Cafe Senayan Park, Sinyal Kei Car Terlaris di Jepang Ini Bakal Dijual Resmi?

Namun soal performa, Honda N-BOX terbaru berpotensi besar mendapatkan mesin tiga silinder aspirasi normal dan turbo 658 cc.

Pada N-BOX sebelumnya, mesin berkode S07 tersebut mampu menghasilkan tenaga 43 kW atau 57,6 dk dan torsi 65 Nm untuk varian aspirasi normal.

Tenaga dan torsi mesin tersebut disalurkan ke roda depan atau semua roda lewat transmisi otomatis CVT.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa