GridOto.com - Nama Pedro Acosta menjadi buah bibir setelah dipastikan debut di kelas premier MotoGP 2024 mendatang.
Sejak awal kedatangannya di Grand Prix, nama Pedro Acosta sudah dielu-elukan sebagai titisan Marc Marquez.
Skill di atas trek, ambisi luar biasa besar, serta prestasi Pedro Acosta di usia muda memang pantas jika disamakan dengan Marc Marquez dulu.
Pendapat itu juga diyakini penuh oleh bos tim Ajo Motorsport, yang menjalankan proyek KTM di Moto3 dan Moto2, Aki Ajo.
"Bagiku selalu sulit membandingkan pembalap. Setiap pembalap punya identitasnya masing-masing, karakternya sendiri-sendiri," kata sang bos, dilansir GridOto.com dari Speedweek.
"Tapi yang kulihat, pembalap terbaik atau pembalap yang sangat kuat dan bakalan sukses, aku melihatnya di dalam diri Pedro," jelasnya.
Ajo yang pernah menangangi Marquez lebih dari sedekade silam, seolah mengalami 'de javu' dengan Acosta sekarang.
"Ia telah menginjakkan kakinya di sini. Aku bisa bilang bahwa ia sudah paham bagaimana caranya hidup, meski masih muda. Ia baru 19 tahun tapi seperti seorang dewasa, dengan pengalaman besar," lanjutnya.
"Aku ingat betul pernah mengatakan hal serupa mengenai Marc Marquez di masa lalu," jelas pria asal Finlandia ini
Baca Juga: Flashback Momen Alex Rins Kalahkan Marc Marquez di Balapan MotoGP Inggris 2023, Pakai Jebakan Batman
Kecerdasan dan kedewasaan di atas rata-rata itu lah, yang menurut Aki Ajo membuat Marquez ataupun Acosta selalu menjadi leader.
"Jika ada pembalap dengan talenta luar biasa, tapi juga dengan kedewasaan manusia dan cara berpikirnya, ya begitulah," sambungnya.
"Jika ia sudah punya pikiran dewasa, maka seorang pembalap sudah punya kelebihan mutlak dari rivalnya," tegasnya.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Motosan.es,Speedweek.com |
KOMENTAR