GridOto.com - Mitsubishi telah resmi meluncurkan mobil baru Mitsubishi Triton di Thailand pada Rabu (26/7).
Mitsubishi Triton generasi keenam meneruskan kiprah generasi sebelumnya sebagai lini pikap andalan Mitsubishi baik itu untuk pribadi maupun untuk bisnis.
Nah di Thailand, Mitsubishi Triton dibanderol mulai dari 699.000 baht atau setara dengan Rp 307,16 juta (kurs 1 baht = Rp 439,4).
Dengan harga tersebut, konsumen di Thailand mendapatkan Mitsubishi Triton Pro yang didesain untuk penggunaan komersial.
Mitsubishi Triton Pro spek Thailand hanya hadir dalam bodi single cab, tapi dapat pilihan transmisi manual atau otomatis.
Baca Juga: Mitsubishi Triton Dapat Mesin Diesel Baru, Lebih Oke dari Hilux?
Triton spek komersial ini dibekali mesin empat silinder turbo diesel berkapasitas 2.442 cc yang mampu menghasilkan tenaga 181 dk dan torsi 430 Nm.
Tenaga dan torsi mesin disalurkan ke sistem penggerak empat roda lewat transmisi 6-percepatan manual dan 6-percepatan otomatis.
Sejatinya sebuah mobil pikap komersial, Triton Pro tampil lebih simpel dan memiliki fitur eksterior yang tidak kalah simpel.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR