GridOto.com - Di dalam tangki bahan bakar mobil berpotensi terdapat lapisan air.
Cairan ajaib ini bisa hilangkan air di dalam tangki bahan bakar mobil.
BG Indonesia memiliki produk peningkat kualitas bahan bakar yang bisa menghilangkan lapisan air di dalam tangki.
Yaitu adalah BG Ethanol Fuel System Drier.
"BG Ethanol Fuel System Drier dikhususkan untuk mobil bahan bakar bensin," kata Henry Worung, Senior Technical Support BG Indonesia.
Ia menerangkan lapisan air di dalam tangki bisa terbentuk akibat kondensasi udara.
Perbedaan temperatur udara di luar dengan rongga udara di dalam tangki menciptakan partikel air yang membentuk lapisan air.
Sehingga terjadi emulsi cairan bahan bakar dan air.
"Meskipun tipis dan sedikit tapi jika masuk ke saluran pembakaran bisa merusak mesin," tekan Henry.
BG Ethanol Fuel System Drier menggunakan ethanol sebagai bahan utama.
Ethanol memiliki sifat demulsifier yang memecah emulsi bahan bakar dengan air.
"Lapisan air di tangki jadi larut bersama bahan bakar untuk bisa dibakar oleh mesin," jelas Henry.
Baca Juga: Cuci Mesin Mobil dari Oil Sludge Tanpa Perlu Bongkar, Begini Prosesnya
Selain sifat demulsifier engine chemical ini sekaligus bisa meningkatkan kandungan nilai oktan bahan bakar.
"Ethanol menjadi salah satu unsur octane improver karena fungsinya meningkatkan kualitas bahan bakar," terang Henry.
"Satu botol 177 ml untuk kapasitas 40 liter tangki, peningkatan oktan sekitar 2 sampai 3 angka bergantung volume campuran," bebernya.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR