Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Santa Fe Terlalu Progresif? Cek Nih Kia Sorento Facelift, Ganteng!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 25 Juli 2023 | 16:28 WIB
Kia Sorento facelift siap hadir dalam waktu dekat.
Kia
Kia Sorento facelift siap hadir dalam waktu dekat.

GridOto.com - Hyundai telah merilis tampilan eksterior mobil baru Hyundai Santa Fe generasi terbaru pada Selasa (18/7) lalu.

Hyundai Santa Fe menjadi anggota baru dalam lineup mobil baru Hyundai yang sudah mengadopsi desain progresif futuristis.

Nah buat konsumen yang merasa bahwa Santa Fe terlihat terlalu progresif, Kia tengah bersiap untuk meluncurkan Kia Sorento facelift.

Tampilan mobil baru Kia Sorento facelift terungkap lewat laman resmi Kia Korea pada Selasa (25/7).

Hal ini membuka potensi kehadiran Kia Sorento facelift di Korea Selatan yang semakin dekat.

Buritan Kia Sorento facelift yang dapat lampu belakang baru.
Kia
Buritan Kia Sorento facelift yang dapat lampu belakang baru.

Baca Juga: Bedah Mesin Hybrid Mobil Baru Kia Sorento HEV, Santa Fe Bensin Kalah!

Apa saja ubahan yang didapatkan Sorento facelift? Mulai dari bagian depan, Kia memberikan gril baru yang lebih besar.

Dibandingkan dengan Seltos atau bahkan Picanto terbaru, gril Sorento terbaru masih berkesan Tiger Face klasik.

Bedanya, Kia memberikan Sorento facelift lampu depan LED Signature Star Map lengkap dengan DRL berbentuk T.

Selain lampu depan, Kia memberikan Sorento facelift bumper baru, pelek baru, dan lampu belakang Star Map baru.

Masuk ke interior, Kia Sorento facelift menawarkan kabin yang lebih simpel tapi masih berkesan mewah.

Interior Kia Sorento facelift.
Kia
Interior Kia Sorento facelift.

Baca Juga: KIA Boyong Tiga Mobil Elektrifikasinya di GIIAS 2022, Mulai Sorento Hybrid Hingga EV6 GT-Line

Terlihat Kia Sorento terbaru sudah mendapatkan instrumen digital dan head unit yang terintegrasi dalam panoramic curved display.

Sebagai tambahan, head unit dan instrumen ini juga sudah beroperasi dengan sistem operasi baru.

Fitur lainnya yang sudah melengkapi Sorento terbaru adalah fingerprint authentication.

Kia belum mengungkap lebih banyak detail spesifikasi Kia Sorento facelift yang bakal hadir di Korea Selatan.

Namun Kia telah menyebut Sorento bensin, diesel, dan HEV 4WD akan tersedia pada Agustus mendatang.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa