Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ada Luka Tusukan, Sopir Taksi Online Ditemukan Tewas dalam Suzuki Ertiga di Bekasi

M. Adam Samudra - Rabu, 19 Juli 2023 | 09:15 WIB
Ilustrasi pembunuhan
Tribunnews.com
Ilustrasi pembunuhan

GridOto.com - Seorang sopir taksi online ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di dalam mobilnya di Kampung Cilangkara, RT 02/RW 01, di Jalan Raya Cilangkara-Cicau, Desa Cilangkara, Kecamatan Serang Baru, Kabupaten Bekasi, Senin (17/7/2023).

Kejadian pun berlangsung pada malam pukul 22.30 WIB, viral di media sosial.

Dalam video yang beredar luas, seorang warga merekam detik-detik penemuan jasad seorang pria berada di dalam Suzuki Ertiga dengan nopol B 2965 FFM.

Bahkan warga sekitar melihat keadaan mesin masih menyala.

Terlihat pengendara yang tidak bernyawa itu mengenakan pakaian kemeja batik merah.

Menanggapi hal itu, Kapolres Metro Bekasi Kombes Twedi Aditya Bennyahdi pun membenarkannya.

"Iya benar kami mendatangi lokasi kejadian dan membawa jasad korban untuk divisum," kata Twedi saat dikonfirmasi (19/7/2023).

Dari hasil pemeriksaan, diketahui korban adalah SP (53), warga kampung Pisangan RT05/05, Cakung Jakarta Timur.

Baca Juga: Minimalkan Kriminalitas, Ini Pola Rekrutmen Sopir Pribadi Yang Benar

Saat dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan pemeriksaan atas jasad korban menurut Twedi, ditemukannya ada luka tusukan di ketiak sebelah kanan dan dada sebelah kiri.

Namun anehnya, meski begitu kata Twedi, tidak ada harta benda korban yang hilang, termasuk mobil korban.

Ia pun membenarkan bahwa pengendara tersebut merupakan pengemudi taksi online.

"Makanya dugaan motifnya masih diselidiki, karena tidak ada harta benda yang hilang," katanya.

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa