GridOto.com - Tips pasang subwoofer aktif biar makin jedang-jedung, pakai trik ini.
Subwoofer aktif kini makin banyak dilirik konsumen karena tingkat kepraktisannya.
Selain itu dimensi subwoofer aktif lebih tipis dan ringkas sehingga tidak banyak menyita tempat seperti subwoofer pasif.
Ditambah, ada trik sederhana agar subwoofer aktif lebih maksimal suaranya.
Baca Juga: Beli Mobil Bekas Ingin Pasang Subwoofer Aktif, Pertimbangkan Hal Ini
"Prinsipnya, penempatan subwoofer aktif harus jauh dari kuping pendengarnya," ujar Ayung, instalatur dari gerai audio Koko Ayung Audio, Fatmawati, Jakarta Selatan.
Jadi misalkan kuping pendengar lebih sering berada di posisi pengemudi, maka subwoofer harus diletakkan menyilang.
"Subwoofer aktifnya lebih optimal kalau ditaruh di bawah jok belakang kiri," terang Ayung.
Begitu pula sebaliknya, "Kalau pendengarnya lebih sering di jok belakang kiri, maka subwoofer aktif harus ditempatkan di bawah jok pengemudi," tambah pria berpostur tinggi ini.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR