Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Terpantau di Permendagri, Ini Dugaan Spek Toyota Alphard Indonesia

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Rabu, 12 Juli 2023 | 23:23 WIB
Toyota Alphard generasi terbaru meluncur di Jepang.
Toyota
Toyota Alphard generasi terbaru meluncur di Jepang.

GridOto.com - Bulan lalu (21/6), Toyota telah resmi meluncurkan mobil baru Toyota Alphard dan Toyota Vellfire di Jepang.

Memasuki generasi keempat, Toyota Alphard dan Vellfire berevolusi menjadi MPV yang lebih mewah dari sebelumnya berkat sasis Toyota New Global Architecture (TNGA).

Bersama sasis TNGA tersebut, Toyota Alphard dan Toyota Vellfire kini lebih berfokus pada elektrifikasi meskipun tidak meninggalkan mesin konvensional.

Menariknya, seiring dengan kehadiran Alphard dan Vellfire di Jepang, kemunculannya di Indonesia mulai terpantau.

Sinyal terkuat kedatangan Toyota Alphard generasi keempat terindikasi lewat lampiran Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) No. 6 Tahun 2023 tentang Dasar Pengenaan Pajak Kendaraan Bermotor, Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor, dan Pajak Alat Berat Tahun 2023.

Lampiran Permendagri No. 6 Tahun 2023 yang diduga merujuk pada Toyota Alphard terbaru.
Kementerian Dalam Negeri
Lampiran Permendagri No. 6 Tahun 2023 yang diduga merujuk pada Toyota Alphard terbaru.

Baca Juga: Perbedaan Antara Toyota Alphard 2023 vs Toyota Vellfire 2023

Pada dokumen tersebut, terdapat empat entri berkode AAHH40R dan AGH40R yang diduga kuat kode sasis Toyota Alphard terbaru.

Kode sasis AAHH40R diduga merujuk pada Toyota Alphard serta Vellfire Hybrid dan keduanya hadir dalam varian 2.5 G HV CVT.

Hal ini membuka potensi Toyota Alphard dan Vellfire Hybrid spek Indonesia mendapatkan sistem hybrid bermesin empat silinder berkapasitas 2.487 cc.

Berkode A25A-FXS, mesin Dynamic Force tersebut mampu menghasilkan tenaga 187 dk dan bertorsi 236 Nm.

Kinerja mesin tersebut dibantu oleh motor listrik motor listrik bertenaga 179 dk dan bertorsi 270 Nm untuk menggerakkan roda depan lewat Power Split e-CVT.

Mobil baru Toyota Vellfire mendapatkan mesin baru yang tidak didapatkan Toyota Alphard.
Toyota
Mobil baru Toyota Vellfire mendapatkan mesin baru yang tidak didapatkan Toyota Alphard.

Baca Juga: Mengulik Varian Lengkap Toyota Vellfire, Mesin Turbo Harganya Segini

Selanjutnya untuk kode sasis AGH40R, ia diduga merujuk pada Toyota Alphard mesin konvensional.

Kode ini juga memiliki dua varian yang disinyalir akan menjadi varian termurah Alphard yaitu 2.5 X dan varian tertinggi mesin konvensional 2.5 G CVT.

Sedikit berbeda dari hybrid, Toyota Alphard mesin 2.500 cc menggunakan mesin empat silinder 2.493 cc bertenaga 179 dk dan torsi 235 Nm.

Mesin berkode 2AR-FE tersebut menyalurkan tenaga ke roda depan lewat transmisi otomatis CVT.

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa