Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Belanda 2023

Lawan Pendapat Marc Marquez, Alex Rins Ungkap Motor Honda Lebih Kencang dari Suzuki

Rezki Alif Pambudi - Selasa, 27 Juni 2023 | 13:20 WIB
Alex Rins membela motor Honda
MotoGP.com
Alex Rins membela motor Honda

GridOto.com - Pembalap tim LCR Honda, Alex Rins, menilai motor Honda RC213V di MotoGP 2023 tidak seburuk yang dikritik orang-orang, termasuk Marc Marquez.

Bagi Alex Rins, Honda sebenarnya sudah sangat berjuang keras dan menunjukkan langkah nyata dalam pengembangan RC213V.

Bahkan dibandingkan Suzuki GSX-RR yang terakhir dikendarainya, Alex Rins malah bilang Honda RC213V sudah lebih kencang.

"Kubilang padamu, aku datang dari Suzuki ke Honda, motornya tidak seburuk itu," ujar rider 27 tahun tersebut, dilansir GridOto.com dari Todocircuito.

"Di banyak trek, setelah enam musim bersama Suzuki dan terbiasa dengannya, aku merasa lebih kencang dengan Honda dibanding Suzuki," jelasnya.

Hanya saja menurut Rins, tim-tim rival yakni Ducati, Aprilia dan KTM melakukan pengembangan yang lebih besar signifikan dampaknya.

Meski begitu, jarak ketertinggalan Honda sebenarnya juga tak terlalu jauh dari pabrikan Eropa yang sedang berjaya.

Karena percaya dengan kemampuan RC213V, ayah satu anak ini bahkan sempat yakin Marc Marquez bisa menang balapan di Sachsenring dua pekan lalu.

Namun ia bingung kenapa hal itu tak terjadi, malahan sang rider memutuskan mundur setelah mengalami banyak crash di trek andalannya.

Baca Juga: Brad Binder Dua Kali Dihukum Track Limit di MotoGP Belanda 2023, Kenapa Area Hijau Tak Boleh Diinjak?

Editor : Muhammad Ermiel Zulfikar
Sumber : Todocircuito.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa