Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Fitur Mobil Baru Suzuki Invicto Hampir Setara Innova Zenix Termahal?

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Sabtu, 24 Juni 2023 | 07:30 WIB
Teaser mobil baru Maruti Suzuki Invicto yang diduga menjadi kembaran Toyota Innova HyCross atau Innova Zenix.
Maruti Suzuki
Teaser mobil baru Maruti Suzuki Invicto yang diduga menjadi kembaran Toyota Innova HyCross atau Innova Zenix.

GridOto.com - Maruti Suzuki disinyalir tengah bersiap untuk menghadirkan mobil baru Toyota Innova Zenix versinya bernama Suzuki Invicto.

Lewat teaser di laman resmi dan media sosial Nexa Experience, Maruti Suzuki mulai memberikan bocoran calon MPV flagship pertamanya di India tersebut.

Sekaligus merilis teaser, Maruti juga sudah mulai menerima pemesanan konsumen untuk Suzuki Invicto varian tertinggi Alpha+ Strong Hybrid.

Untuk memesan Invicto, konsumen cukup membayar biaya pemesanan sebesar 25.000 rupee atau sekitar Rp 4,5 juta (kurs 1 rupee = Rp 183,1).

Sayangnya Maruti Suzuki belum merilis harga dan varian lengkap Suzuki Invicto ataupun kapan mobil baru ini diluncurkan.

Teaser ventilated seats kulit milik Suzuki Invicto.
Maruti Suzuki
Teaser ventilated seats kulit milik Suzuki Invicto.

Baca Juga: Toyota Innova Zenix Versi Suzuki Rilis Gak Lama Lagi, Namanya Invicto

Melihat teaser video terbaru di kanal YouTube Nexa Experience, Maruti Suzuki terlihat sudah membocorkan beberapa fitur Invicto.

Tampil di detik awal, Suzuki Invicto diduga kuat sudah mendapatkan jok kulit dengan ventilated seats.

Setelah teaser ventilated seats, Suzuki juga menampilkan bagian depan yang menunjukkan lampu LED double reflector dan DRL khas Nexa.

Editor : Panji Maulana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gara-Gara Serbuk Biadab Ini, Nyawa Satu Keluarga Naik BeAT Melayang

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa