Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harga Rp 20 Jutaan, TVS Callisto Intelligo 110 Meluncur di Jakarta Fair 2023, Intip Fiturnya

Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 19 Juni 2023 | 19:17 WIB
Skutik retro TVS Callisto Intelligo meluncur di Jakarta Fair 2023, harganya murah tapi fitur lengkap banget.
Pradana
Skutik retro TVS Callisto Intelligo meluncur di Jakarta Fair 2023, harganya murah tapi fitur lengkap banget.

GridOto.com - PT TVS Motor Indonesia secara resmi meluncurkan varian terbaru dari skutik retro mereka yaitu TVS Callisto Intelligo.

Peluncuran TVS Callisto Intelligo 110 ini dilakukan di Jakarta Fair 2023 (JKF 2023) pada Senin, (19/8) sore tadi.

"Untuk semakin memanjakan konsumen, kami dengan bangga menghadirkan TVS Callisto Intelligo 110 hari ini," ucap Rizal Tandju selaku DGM Marketing TVS Indonesia dalam acara peluncuran.

TVS Callisto Intelligo 110 sendiri didaulat sebagai varian teratas dari keluarga skutik retro dari jenama asal India tersebut, dan mempunyai banderol Rp 20,5 juta OTR Jakarta.

Angka tersebut merupakan kenaikan Rp 800 ribu dari banderol TVS Callisto tertinggi sebelumya yaitu 19,7 juta OTR Jakarta.

TVS Callisto Intelligo 110 sendiri mengusung dua teknologi yang utama, yaitu pertama adalah fitur konektivitas SmartXConnect.

Kedua fitur baru yang utama dari TVS Callisto Intelligo ada di dalam foto ini, yaitu speedometer digital dengan SmartXConnect dan TVS Intelligo.
Pradana
Kedua fitur baru yang utama dari TVS Callisto Intelligo ada di dalam foto ini, yaitu speedometer digital dengan SmartXConnect dan TVS Intelligo.

"SmartXConnect dapat mengoneksi smartphone dengan motor melalui bluetooth dengan berbagai fitur mulai dari navigasi dan notifikasi SMS/panggilan masuk," ucap Rizal.

"Ada juga lokasi parkir dan berbagai fungsi lainnya, yang semua ditampilkan di motor lewat speedometer yang sudah full digital," imbuhnya.

Baca Juga: Cocok Buat Kerja, Motor Bebek TVS Ini Tampangnya Unik Plus Irit BBM, Dijual Rp 14 Jutaan

Teknologi kedua adalah TVS Intelligo, yang serupa dengan Idling Stop System milik Honda atau Stop & Start System milik Yamaha.

Yaitu sistem yang akan mematikan mesin saat motor dideteksi diam selama beberapa detik, dan menyala lagi secara otomatis saat selongsong gas dipelintir.

Seperti ISS dan SSS, penyematan TVS Intelligo ini diklaim bisa membuat konsumsi BBM dari TVS Callisto menjadi lebih irit sebesar 15 persen.

TVS Callisto Intelligo 110 dengan jajaran direksi TVS Motor Indonesia.
Pradana
TVS Callisto Intelligo 110 dengan jajaran direksi TVS Motor Indonesia.

Selain dua teknologi tersebut, TVS Callisto Intelligo tidak jauh berbeda dengan varian sebelumnya.

Seperti masih menggunakan panel bodi metal, dan menggendong mesin injeksi 109,7 cc 1-silinder 4-tak.

Mesin tersebut mempunyai power dan torsi puncak masing-masing di angka 5,8 kW (7,77 hp)/7.500 rpm dan 8,8 Nm/5.500 rpm.

"TVS Callisto Intelligo sudah bisa dipesan di Jakarta Fair 2023 dan di seluruh jaringan dealer TVS di Indonesia," tukas Rizal.

"Sementara untuk pengiriman unit, akan dilakukan mulai Juli 2023 nanti," tuntasnya.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa