GridOto.com - Belum lama ini meluncur motor bebek retro baru yang punya tampilan mirip Honda Super Cub C125, namanya GPX POPZ 110.
Kemiripian GPX POPZ 110 dan Honda Super Cub C125 bisa dilihat dari desain bodinya, serta posisi lampu utama yang sama-sama berada di bagian dasi.
Namun supaya tidak dianggap meniru sepenuhnya, motor bebek rakitan Thailand ini tetap memiliki detail unik yang bisa dijadikan ciri khasnya.
Milsanya dari bagian fascia, meski memiliki posisi headlamp yang sama, desain cover lampu GPX POPZ 110 sedikit lebih mengotak dan dihiasi lis warna hitam.
Bentuk joknya juga dibuat cukup unik, terlihat di bagian pembonceng tidak bersentuhan dengan spakbor belakang sehingga tampak melayang.
Bicara fitur, motor bebek retro ini sudah memakai pencahayaan LED baik di headlamp dan stoplamp.
Panel instrumennya masih menggunakan model analog, tapi tetap mampu menampilkan beragam informasi penting dengan gaya retro-modern.
Baca Juga: Dibikin Buat Kerja, Bebek Retro Honda Ini Iritnya Tembus 67 Km/liter, Harga Rp 36 Jutaan
Kemudian untuk suspensi belakangnya ternyata bisa disetel tingkat kekerasannya di dua mode, yakni single dan passanger mode.
Urusan fitur keselamatan juga sudah lumayan, di mana pengereman depan motor ini sudah pakai cakram dan belakang teromol.
GPX POPZ 110 dibekali dengan mesin baru berkapasitas 110 cc 4-tak yang diklaim sudah lulus standar emisi Euro4.
Untuk harganya, saat meluncur pertama kali di Thailand, GPX POPZ 110 ini dibanderol 39,5 ribu Baht atau setara Rp 17 jutaan.
Kalau dibandingkan, harganya bisa dikatakan empat kali lebih murah dari Honda Super Cub C125 yang dijual Rp 77,160 juta OTR Jakarta (data dari halaman astra-honda.com yang diakses 19 Juni 2023).
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | GPXThailand.com |
KOMENTAR