Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Jerman 2023

Sudah Resmi Nih, Dani Pedrosa Tampil Balapan Lagi di MotoGP 2023

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 18 Juni 2023 | 18:00 WIB
Dani Pedrosa tampil wildcard di MotoGP San Marino 2023
MotoGP.com
Dani Pedrosa tampil wildcard di MotoGP San Marino 2023

GridOto.com - Setelah tampil di Sirkuit Jerez akhir April lalu, Dani Pedrosa dipastikan akan tampil balapan lagi di MotoGP San Marino 2023.

Nama Dani Pedrosa sudah didaftarkan untuk tampil di MotoGP San Marino 2023 sebagai pembalap wildcard KTM.

Seperti saat finis ketujuh di Sirkuit Jerez, Pedrosa akan kembali serius balapan di Sirkuit Misano tanggal 8-10 September 2023 mendatang.

The Little Samurai juga akan membawa beberapa upgrade motor dari KTM, yang akan dikembangkan sejak libur musim panas.

Beberapa komponen baru tersebut akan digunakan untuk membuat KTM RC16 semakin kencang dan mengejar ketertinggalan dari Ducati.

Saat ini KTM berada di posisi yang bagus di kejuaraan.

Meski mengawali pramusim dengan beberapa keraguan, motor KTM ternyata bisa menunjukkan potensi yang besar di paruh awal MotoGP 2023.

Brad Binder dan Jack Miller cukup sering menyulitkan para pembalap Ducati, yang memang sedang mendominasi kejuaraan.

Bahkan tak disangka juga, motor KTM saat ini juga bisa dibilang sudah jauh lebih baik dari Aprilia, Yamaha dan Honda.

Baca Juga: Jika Ditendang Yamaha, Valentino Rossi Akan Selamatkan Franco Morbidelli

Di sini lah peran Pedrosa sebagai test rider akan semakin dibutuhkan KTM untuk menciptakan motor yang semakin kompetitif.

Sehari setelah balapan di Misano, rider 38 tahun itu juga dijadwalkan mengikuti tes tengah musim bersama beberapa pembalap lain di trek yang sama.

Kita sama-sama nantikan penampilan Pedrosa di Misano bulan September mendatang. 

Editor : Dida Argadea
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa