GridOto.com - Setelah meluncur di Indonesia dan Malaysia sebagai Perodua Axia, giliran Vietnam yang mendapatkan mobil baru Toyota Agya (6/6).
Yup, Toyota Agya terbaru telah resmi menyapa Vietnam sebagai Toyota Wigo untuk melanjutkan kiprah generasi sebelumnya.
Toyota Wigo masih menjadi mobil termurah Toyota di Vietnam dengan banderol mulai dari 360 juta dong atau Rp 228,9 juta (kurs 1 dong = Rp 0,63).
Nah seperti apa Toyota Wigo kalau dibandingkan dengan Agya? Mulai dari eksterior, Wigo hampir tidak ada beda dengan Agya LCGC.
Bedanya terdapat pada emblem Toyota di bagian depan, spion dengan lampu sein, defogger depan belakang, dan kamera belakang standar.
Baca Juga: Perbandingan Pajak Daihatsu Ayla VS Toyota Agya, Berapa selisihnya?
Persamaan terhadap Agya LCGC juga berlanjut di interior Toyota Wigo tapi dengan 'twist' berupa fitur yang sedikit lebih lengkap.
Misalnya terkait dengan defogger, Toyota Wigo tertinggi memiliki AC digital yang memiliki pengaturan semburan lebih lengkap.
Lalu untuk kenyamanan pengemudi, jok Toyota Wigo juga memiliki pengaturan tinggi jok atau height adjuster.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR