GridOto.com - Setiap pembalap diberi jatah maksimal tujuh mesin yang bisa digunakan sepanjang MotoGP 2023.
Jadi dengan tujuh mesin tersebut, pembalap bakalan memakai satu mesin untuk mengarungi tiga seri di MotoGP 2023.
Sehingga idealnya pembalap baru menggunakan dua mesin saja, untuk dipakai dalam lima seri yang sudah digelar sejauh ini.
Sayangnya hal tersebut tak berlaku buat Franco Morbidelli, yang sangat boros dalam urusan pemakaian mesin.
Morbidelli sudah menggunakan empat mesin YZR-M1 untuk menjalani lima dari total 20 seri yang digelar di musim ini, sangat boros.
Penggunaan mesin keempatnya dilakukan di Le Mans tiga pekan lalu.
Meski sudah memakai mesin keempatnya, Franky masih bisa menggunakan tiga mesin lainnya karena masih layak pakai.
Di urutan selanjutnya ada Fabio Quartararo, Marco Bezzecchi, Aleix Espargaro dan Maverick Vinales, yang sama-sama sudah menggunakan tiga mesin sejauh ini.
Mereka menggunakan mesin ketiganya pada balapan di Sirkuit Jerez, akhir bulan April 2023 lalu.
Baca Juga: Bukan Murid Marc Marquez, Anak Didik Jorge Lorenzo Bakal Duluan Naik ke MotoGP
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Motosan.es |
KOMENTAR