GridOto.com - Pilihan kampas rem aftermarket lokal buat Toyota Avanza lama dan Honda Mobilio.
Kedua mobil ini termasuk yang paling banyak populasinya di Indonesia.
Bahkan penggunaannya juga beragam dan digunakan oleh berbagai kalangan usia.
Mulai dari pemakaian sehari-hari untuk pergi kuliah maupun kerja, hingga sebagai mobil operasional sebuah perubahaan.
Bahkan tak sedikit juga perusahaan taksi yang menggunakan Avanza dan Mobilio sebagai armada mereka.
Baca Juga: Piringan Cakram Mobil Aus Bikin Rem Enggak Pakem, Ini Penyebabnya
Dengan penggunaan yang cukup intens ini, tentu membutuhkan perawatan rutin, apalagi dari sisi pengereman.
Tentu kita semua tahu bahwa komponen pengereman sangat krusial pada kendaraan.
Secara fungsi, komponen ini punya peran mengontrol laju kendaraan, termasuk untuk mengawal keselamatan berkendara.
Sistem pengereman terdiri atas kampas rem, kaliper, rotor (disc brake), selang rem, master rem, dan minyak rem.
Dari semua komponen sistem pengereman cakram (disc brake), yang paling banyak pilihan aftermarket-nya adalah kampas rem.
Baca Juga: Piringan Cakram Mobil Aus Bikin Rem Enggak Pakem, Ini Penyebabnya
Beberapa brand terkenal pun menyediakan kampas rem, ambil contoh Brembo, AP Racing, Endless, Runstop, dan sebagainya.
Namun ada juga brand aftermarket lokal yang kualitasnya tak jauh dari brand tersebut dan secara harga lebih bersaing.
Gaia Brake System adalah salah satu brand lokal yang sedang ramai di pasaran.
"Jadi dari dulu kita udah jual brake system dan di 2019 kita sempet jadi distributor salah satu satu brand BBK (Big Brake Kit) buat Jawa Barat," buka Christian Ardi, Founder Gaia Brake System.
"Nah setelah berkecimpung lebih dari 3 tahunan di spare part khususnya brake, kita putusin untuk impor sendiri brake system yang kita branding sendiri dan untuk saat ini produksi made in China. Jadi parbik ini sudah terpercaya sebagai pabrik yang menyuplai rem ke Eropa," sambungnya mengungkapkan.
Baca Juga: Bersihin Rem Mobil Pakai Brake Cleaner, Jangan Sampai Kena Bagian Ini
Lantaran bekerjasama dengan pabrik untuk suplai Eropa, maka standararisasinya juga disesuaikan dengan standard Eropa.
Makanya kini Gaia Brake System sudah melengkapi persyaratan Mark E1.
"Untuk brake pad, kami sudah memenuhi standard Europe (Mark E1) berbahan semi metalic non-asbestos," terangnya lagi.
Beberapa jenis kampas rem yang tersedia di Gaia Brake system, yaitu semi-metalic brake pad, premium metalic brake pad, dan ceramic brake pad.
Semi metalic brake pad, kampas rem yang terbuat dari kombinasi bahan logam dan non-logam, seperti tembaga, baja, dan serat sintetis.
Baca Juga: Bersihin Rem Mobil Pakai Brake Cleaner, Jangan Sampai Kena Bagian Ini
Kampas rem semi-logam memiliki tahan panas yang lebih tinggi dibandingkan kampas rem organik, memiliki titik panas maksimal hingga 450 derajat Celcius.
Premium metalic brake pad, kampas rem ini terbuat sepenuhnya dari bahan logam, biasanya campuran tembaga, besi, dan logam lainnya.
Mereka menawarkan ketahanan panas yang sangat baik dan sangat cocok untuk mengemudi dengan performa tinggi, termasuk hari balap dan kondisi yang menuntut lainnya, memiliki titik panas maksimal hingga 550 derajat Celcius.
Ceramic brake pad, Terbuat dari bahan keramik yang tahan suhu tinggi.
Cocok untuk kendaraan mewah dan memberikan pengalaman pengereman yang halus dan bersih dengan kebisingan dan debu minimal, sert mampu bertahan hingga 650 derajat Celcius.
Nah, berikut ini daftar harga kampas rem Gaia untuk Toyota Avanza lama dan Honda Mobilio.
Tipe | Toyota Avanza | Honda Mobilio |
Semi Metalic | 195.000 | 260.000 |
Ceramic | 200.000 | 285.000 |
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR