Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Info Lokasi Parkir sampai Cara Masuk Sirkuit, Nonton Langsung Formula E Jakarta 2023 Wajib Baca

Muhammad Rizqi Pradana - Jumat, 2 Juni 2023 | 13:30 WIB
Baca dulu biar enggak bingung, ini info-info penting Formula E Jakarta 2023 dari panitia untuk yang nonton langsung.
Simon Galloway/FIA Formula E
Baca dulu biar enggak bingung, ini info-info penting Formula E Jakarta 2023 dari panitia untuk yang nonton langsung.

GridOto.com - Rangkaian balap Formula E Jakarta 2023 secara resmi dimulai dengan sesi Free Practice, pada Jumat (2/6) pukul 15.25 WIB.

Formula E Jakarta 2023 akan digelar sebagai double header, atau dua kali balapan yang menjadi ronde ke-10 dan 11 dari Kejuaraan Dunia balap mobil listrik tersebut tahun ini.

PT Jakarta Propertindo (Jakpro) selaku promotor lokal mengantisipasi kedatangan sekitar 80 ribu penonton ke area AGI Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), untuk kedua balapan yang digelar pada 3 dan 4 Juni 2023 tersebut.

Jika sobat merupakan salah satu dari puluhan ribu orang yang akan menonton langsung Formula E Jakarta 2023 nanti, Jakpro sudah merilis beberapa informasi yang sering ditanyakan.

Pertama adalah lokasi parkir, karena para penonton tidak diperkenankan untuk membawa kendaraan pribadi menuju area JIEC selama Formula E Jakarta 2023 berlangsung.

Area parkir sendiri dibagi berdasarkan kategori tiket, di mana pemegang tiket Jakarta Royal Suite 1A dan Jakarta Deluxe Suite 1B bisa parkir di area Jakarta International Stadium (JIS).

Sementara pemegang tiket Stadium Grandstand dan Circuit Festival, bisa memarkirkan kendaraannya di Lapangan Parkir Benyamin Suaeb Blok C3, Jakarta Utara.

Seperti tahun lalu, para penonton hanya bisa menuju area sirkuit menggunakan shuttle bus yang tersedia di area parkir yang sudah disebutkan di atas.

Kecuali untuk pemegang tiket Jakarta Royal Suite 1A, yang bisa diturunkan langsung di Gerbang Karnaval Ancol tepat di belakang sirkuit.

Baca Juga: Belum Bisa Nonton Langsung? Ini Jadwal Siaran Formula E Jakarta 2023

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa