Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Formula E Jakarta 2023

Jauh Dari Dunia Balap, Ini Alasan GulaVit Bisa Jadi Sponsor Utama Formula E Jakarta 2023

Muhammad Rizqi Pradana - Selasa, 30 Mei 2023 | 19:20 WIB
Nama GulaVit terpampang jelas sebagai sponsor utama Formula E Jakarta 2023, kok bisa produsen gula jadi sponsor kejuaraan dunia?
Pradana
Nama GulaVit terpampang jelas sebagai sponsor utama Formula E Jakarta 2023, kok bisa produsen gula jadi sponsor kejuaraan dunia?

GridOto.com - Produsen gula pasir asal Indonesia, GulaVit, resmi menjadi sponsor utama gelaran Formula E Jakarta 2023.

Maka dari itu, Formula E Jakarta 2023 yang tahun ini digelar dua seri atau double-header tersebut punya nama resmi 2023 GulaVit Jakarta E-Prix.

Hal tersebut pastinya sedikit banyak membuat orang awam terheran-heran, kok bisa perusahaan yang bisa dibilang jauh dari bidang otomotif menjadi sponsor utama sebuah kejuaraan dunia?

Matt Scammel, Chief Commercial Officer Formula E mengatakan, kerja sama pihaknya dan PT Jakarta Propertindo (Jakpro) dengan GulaVit memang lebih didasari oleh kesamaan dan kesepahaman.

Utamanya soal penerapan teknologi dan praktek industri dengan cara yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.

“Kami sangat senang menyambut GulaVit sebagai sponsor utama ajang spektakuler Formula E Jakarta 2023 di pasar Asia Tenggara," ucap Scammel dalam siaran resminya, Selasa (30/5/2023).

"Kemitraan kami didasarkan pada keyakinan dan nilai bersama yang positif, dan kami berharap dapat mengeksplorasi cara-cara baru untuk berkolaborasi dalam masa depan bersama yang menyenangkan,” imbuhnya.

Beberapa penerapan teknologi terbarukan yang telah dilakukan GulaVit di antaranya adalah penggunaan tenaga surya di pabrik gula, serta menggabungkan teknologi daur ulang air dan penggunaan air hujan di pabrik produksi.

Sementara di bidang sosial, GulaVit juga memberikan beasiswa kepada anak-anak yang berasal dari masyarakat Indonesia berpenghasilan rendah untuk menempuh perkuliahan, serta mendukung klinik kesehatan di masyarakat yang terdampak.

Baca Juga: Jangan Sampai Kelupaan, Ini Waktu dan Lokasi Penukaran Tiket Formula E Jakarta 2023

Industri gula sendiri bisa dibilang jadi salah satu industri yang disoroti oleh para pemerhati lingkungan, utamanya soal pengolahan limbah dan dampak negatifnya terhadap kawasan sekitar.

Dengan menjadi sponsor utama dari Formula E Jakarta 2023 yang turut mengusung pesan pertumbuhan berkelanjutan, Randy Suparman selaku Presiden Direktur GulaVit ingin berkontribusi terhadap momentum tersebut.

Logo GulaVit terpampang jelas di tembok pembatas AGI Jakarta International ePrix Circuit, Ancol sebelum Formula E Jakarta 2023.
Pradana
Logo GulaVit terpampang jelas di tembok pembatas AGI Jakarta International ePrix Circuit, Ancol sebelum Formula E Jakarta 2023.

“GulaVit, sebagai produsen gula fortifikasi pertama di Indonesia, berkomitmen untuk mendukung kesuksesan 2023 GulaVit Jakarta E-Prix sebagai satu-satunya ajang balap ramah lingkungan di kota ini," ucap Randy dalam kesempatan yang sama.

"GulaVit secara esensial memahami pentingnya dampak lingkungan dari produksi gula, itulah sebabnya kami turut berkontribusi untuk masa depan yang lebih ramah lingkungan dan berkelanjutan dengan mendukung praktik pertanian lokal dan berkelanjutan," tutupnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Momen Spesial, Tol Probowangi Dibuka Gratis Pada Akhir 2024 dan Awal 2025

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa