Gridoto.com - Wow, Yamaha F1ZR baru masih dipajang di dealer resmi Yamaha yang berada di kota Medan, Sumatera Utara.
Tepatnya ada di Sentral Yamaha Medan yang ada di Jl. H. Adam Malik, Medan, Sumatera Utara.
Di sana terpajang dan Yamaha F1ZR dalam kondisi baru dengan warna biru putih.
Dalam pantauan Gridoto saat berkunjung, ini adalah Yamaha F1ZR produksi tahun 2006 yang semua partnya masih orisinil.
"Buat Yamaha F1ZR ini memang baru, new old stock. Jadi waktu itu saya yang meminta bos untuk menyimpannya," buka Joni Lee, General Manager PT Alfa Scorpii, main dealer Yamaha untuk wilayah Sumatera Utara, Aceh, Riau Kepulauan dan Riau Daratan.
Ketika Gridoto melihat dengan teliti, jarum di odometer Yamaha F1ZR ini baru menunjukan angka 2,6 kilometer.
Bukan cuma itu, ban yang digunakan juga masih bawaan yang diproduksi pada minggu ke-7 tahun 2006.
Semua partnya masih terlihat bagus, hanya tampak mulai kusam termakan usia yang sudah mencapai 17 tahun.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR