GridOto.com - Kemenangan di F1 Monako 2023 membuat posisi Max Verstappen semakin kokoh di puncak klasemen F1 2023.
Tambahan 25 poin membawa Max Verstappen mengoleksi 144 poin di tabel klasemen sementara F1 2023.
Kemenangan kedua Verstappen di Monako ini berarti besar, karena berhasil membawanya semakin menjauh dari sang rekan, Sergio Perez.
Kebetulan Perez gagal meraih poin di trek legendaris ini, setelah memulai balapan dari posisi buncit karena crash saat kualifikasi.
Pembalap asal Meksiko ini terhenti di angka 105 poin, sehingga kini tertinggal 39 poin dari rekannya.
Fernando Alonso berada di peringkat tiga dengan 93 poin, disusul Lewis Hamilton dan George Russell masing-masing memiliki 69 dan 50 poin kejuaraan.
Di tabel klasemen konstruktor, tim Red Bull tentu saja masih berjaya dengan meraih 249 poin dan terlalu jauh untuk dikejar.
Sedangkan peringkat dua masih dipegang tim Aston Martin dengan 120 poin, berkat raihan podium dua Fernando Alonso pada balapan akhir pekan ini.
Namun meski gagal meraih podium, Mercedes pelan-pelan berhasil mengejar koleksi poin Aston Martin.
Berkat Lewis Hamilton dan George Russell yang finis lima besar, kini tim Silver Arrow hanya ketinggalan satu poin saja dari Aston Martin.
Berikut tabel klasemen sementara F1 2023 usai balapan di Monako:
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Formula1.com |
KOMENTAR