Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Monako 2023

Sekarang Jauh Lebih Aman, Dua Pembalap Pernah Nyebur ke Laut Saat Balapan di F1 Monako

Muhammad Rizqi Pradana - Minggu, 28 Mei 2023 | 16:05 WIB
Dua pembalap F1 pernah nyebur ke laut saat tengah menjalani F1 Monako, salah satunya legenda F1 asal Italia Alberto Ascari.
Facebook/Celebrity Cars
Dua pembalap F1 pernah nyebur ke laut saat tengah menjalani F1 Monako, salah satunya legenda F1 asal Italia Alberto Ascari.

GridOto.com - F1 Monako 2023 akan meneruskan sejarah panjang dari balapan paling mewah dan penuh glamor, sejak menjadi bagian dari Formula 1 untuk pertama kalinya pada 1950 silam.

Fernando Alonso (Aston Martin) yang start dari P2, akan berusaha keras mengalahkan Max Verstappen (Red Bull) di F1 Monako 2023 guna mengamankan kemenangan yang ke-33.

Terkenal sulit untuk melakukan overtake di dalamnya, F1 Monako tetap sukses menjadi latar berbagai aksi heroik para pembalap.

Seperti halnya yang akan dicoba oleh pembalap tim Aston Martin, Fenando Alonso, pada gelaran akhir pekan ini.

Layaknya tempat kemenangan satu-satunya Olivier Panis pada F1 Monako 1996 yang dipenuhi banyak insiden, atau pertahanan luar biasa dari Daniel Ricciardo pada F1 Monako 2018 setelah memenangkan balapan dengan mobil yang kehilangan banyak tenaga akibat masalah teknis.

Tidak hanya aksi heroik, sirkuit F1 Monako juga menyimpan banyak kejadian unik sejak pertama kali menyelenggarakan balapan pada 1929 silam, dua di antaranya melibatkan pelabuhan Monako.

Yup, dua pembalap F1 pernah mencicipi dinginnya laut saat sedang memacu mobil mereka melalui sirkuit jalanan F1 Monako yang sempit.

Mobil balap Lancia D50 milik Alberto Ascari diangkut setelah tercebur ke laut di sirkuit F1 Monako.
F1i.com
Mobil balap Lancia D50 milik Alberto Ascari diangkut setelah tercebur ke laut di sirkuit F1 Monako.

Insiden pertama terjadi 66 tahun silam, atau teparnya dalam balapan F1 yang digelar pada 22 Mei 1955.

Pada F1 Monako 1955, legenda F1 asal Italia yaitu Alberto Ascari sedang memimpin jalannya balap saat mobil Lancia D50 miliknya tercebur ke pelabuhan Monako.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa