Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Emilia Romagna 2023

F1 Emilia Romagna 2023 Dibatalkan, Pembalap F1 Keturunan Indonesia Sempat Terjebak Banjir

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 21 Mei 2023 | 19:30 WIB
Pembalap keturunan Indonesia tim AlphaTauri, Nyck de Vries, sempat terjebak banjir di Italia
Instagram.com/nyckdevries
Pembalap keturunan Indonesia tim AlphaTauri, Nyck de Vries, sempat terjebak banjir di Italia

GridOto.com - Pembalap keturunan Indonesia di tim Scuderia AlphaTauri, Nyck de Vries, menjadi salah satu korban banjir bandang yang melanda wilayah Emilia Romagna.

Setelah F1 Emilia Romagna 2023 akhir pekan ini dinyatakan batal, Nyck de Vries mencoba menuju ke markas tim AlphaTauri di Faenza yang juga terkena banjir.

Sayangnya perjalanan dengan mobil pribadi ke Faenza tidak berjalan lancar, karena hujan lebat menimbulkan beberapa masalah di jalan.

Mencoba menghindari jalanan yang terdampak banjir, de Vries malah terjebak saat melewati jalan yang terkena tanah longsor di Faenza.

"Hujannya sangat lebat, Faenza kebanjiran dan aku tak bisa mencapai hotel. Lewat jalan tol juga bukan pilihan," tulis pembalap 28 tahun tersebut pada unggahan Instagram @nyckdevries.

"Aku terjebak di pedesaan kecil dengan satu hotel yang sudah di-booking penuh," jelasnya.

Terjebak di jalan yang tertutup longsor dan banjir, nasib pembalap Belanda ini cukup beruntung karena bantuan salah satu kru tim McLaren.

Dengan jalur komunikasi yang masih bisa berjalan, de Vries mengetahui ada kru McLaren yang menginap di hotel yang penuh tersebut.

"McLaren sudah terjebak di sini lebih dulu, dan salah satu kru roda depan bernama Frazer sangat baik untuk memberikanku kamarnya," ejelasnya.

Baca Juga: F1 Emilia Romagna 2023 Batal Karena Banjir, Yuki Tsunoda Ikut Bantu Warga, Ferrari Sumbang Rp 16 M

Untuk sementara de Vries memutuskan kembali ke rumahnya di Belanda, meski harus berputar lewat jalan yang jauh.

"Setelah melewati petualangan melewati pegunungan, dengan bantuan orang dan pemerintah lokal dari berbagai desa, aku bisa kembali ke rumah dengan selamat," sambungnya.

"Aku turut berduka cita dengan semua yang terkena dampak tragedi ini. Aku akan segera kembali ke Faenza untuk bertemu timku dan orang-orang dari wilayah tersebut," jelasnya.

Editor : Muhammad Ermiel Zulfikar
Sumber : Instagram.com/nyckdevries

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Tegaskan Tetap Lanjut Balapan, Nasib KTM di MotoGP Masih Diragukan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa