GridOto.com - Kondensor yang bocor akan mengganggu fungsi AC mobil secara keseluruhan.
Biar tahu, begini penampakan kondensor AC mobil jika sudah bocor.
Dengan begitu saat pengecekan kondensor AC mobil bisa tahu apakah ada kebocoran atau tidak.
Untuk melihat kondisi kondensor bocor perlu dilepas dari dudukan di area ruang mesin dekat radiator.
Kepada GridOto.com, Rastomo Yudho Hermawan, Branch Manager bengkel resmi AC Denso PT Kikijaya Airconindo, Radio Dalam, Jakarta Selatan menunjukkan tanda-tanda kebocoran ditandai adanya bagian kisi-kisi kondensor yang basah.
"Di area penampang kisi-kisi kondensor ada bagian bekas flek basah pada titik bocor," tunjuknya.
Baca Juga: Mengapa Kondensor AC Mobil Bisa Bocor? Bengkel Beri Jawaban Ini
Flek basah ini merupakan adanya titik kebocoran dimana cairan freon dan oli kompresor keluar.
Saat kompresor bekerja menghasilkan tekanan dari freon dan oli yang tercampur sehingga meninggalkan bekas jika ada kebocoran.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR