Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kecewa Dengan Yamaha, Toprak Razgatlioglu Bisa Satu Pabrikan dengan Valentino Rossi

Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 8 Mei 2023 | 19:30 WIB
Toprak Razgatlioglu tidak puas dengan performa Yamaha di WSBK, bisa-bisa nanti satu pabrikan dengan Valentino Rossi.
kolase PATA Yamaha Prometeon/BMW M Motorsport
Toprak Razgatlioglu tidak puas dengan performa Yamaha di WSBK, bisa-bisa nanti satu pabrikan dengan Valentino Rossi.

GridOto.com - Bukan rahasia lagi kalau saat ini, Toprak Razgatlioglu kurang puas dengan performa motor Yamaha di kancah WSBK.

Sempat beritikad baik untuk bertahan dengan Yamaha, Toprak Razgatlioglu lewat manajernya yaitu Kenan Sofuoglu malah menolak tawaran kontrak baru dari pabrikan berlambang Garpu Tala tersebut.

"Saya menolak tawaran Yamaha, mereka tidak menawarkan apa yang kami inginkan," ujarnya dikutip dari WorldSBK.com, Minggu (8/5/2023).

"Saya bilang ke Yamaha kalau kami ingin komitmen mereka dan saya tidak akan bicara kepada siapa-siapa dulu sebelum WSBK Catalunya 2023 ini, sekarang saya sudah berbicara ke beberapa pabrikan," imbuhnya.

Salah satu pabrikan yang sudah berani mengajukan tawaran untuk kontrak Toprak Razgatlioglu adalah BMW.

Kenan sendiri mengatakan bahwa Toprak sangat tertarik dengan tawaran dari pabrikan asal Jerman tersebut, meskipun belum ada kesepakatan apapun di antara keduanya saat ini.

"BMW sudah memberikan tawaran, saya juga sedang berbicara dengan Kawasaki, hanya Honda saja yang belum," ungkap Kenan.

"Toprak sendiri sangat tertarik dengan tawaran yang diberikan oleh BMW," tambahnya,

Kalau nantinya Toprak Razgatlioglu benar hijrah ke BMW pada WSBK 2024 setelah kontraknya dengan Yamaha berakhir, maka ia akan membela pabrikan yang sama dengan Valentino Rossi.

Baca Juga: Lebih Besar dari Kebanyakan Pembalap MotoGP, Yamaha Siapkan Kontrak Fantastis Buat Toprak Razgatlioglu

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa