Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Beredar Video Derek Mobil di Tol Gratis Sampai GT Terdekat, Jasa Marga Kasih Paham

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 1 Mei 2023 | 09:38 WIB
Beredar video yang menyebutkan jasa truk derek jalan tol gratis sampai gerbang tol terdekat, begini penjelasan Jasa Marga. (foto ilustrasi)
Tribunnews.com
Beredar video yang menyebutkan jasa truk derek jalan tol gratis sampai gerbang tol terdekat, begini penjelasan Jasa Marga. (foto ilustrasi)

GridOto.com - Beredar video di media sosial TikTok, menceritakan seorang pengemudi yang mobilnya mogok di jalan tol.

Akun Tiktok @thesadewa tersebut bernarasi kalau mobil yang dikemudikannya mengalami masalah di bagian aki sehingga mogok di dekat Gerbang Tol Kalikangkung saat ia melakukan perjalanan ke arah Yogyakarta.

Akhirnya pria itu meminta tolong ke seorang petugas security yang berjaga di gerbang tol untuk memanggil truk derek dari Jasa Marga.

Awalnya ia ragu kalau jasa truk derek tersebut berbayar dan takut kalau bakalan digetok biaya yang sampai jutaan rupiah.

Namun sopir truk tersebut menjelaskan kalau jasa derek dari Jasa Marga gratis sampai dengan gerbang tol terdekat.

Sementara jasa derek akan mulai dikenai tarif apabila kendaraan yang mogok minta diantarkan ke selain gerbang tol terdekat atau lokasi tertentu.

@thesadewa Replying to @HALAL ♬ Vlog - Soft boy

Terkait video yang beredar di medsos tersebut, Corporate Communication Department Head Jasa Marga Faiza Riani memberikan tanggapannya.

Menurut Faiza, informasi yang beredar di cuplikan video itu benar dan sesuai dengan peraturan menteri PUPR Nomor : 16/PRT/M/2014 tentang Standar Pelayanan Minimum Jalan Tol.

Serta Keputusan Direksi Jasa Marga Nomor : 112/KPTS/2020 tentang Ketentuan Penderekan di Jalan Tol penderekan gratis diberikan kepada pengguna jalan tol yang mengalami gangguan perjalanan dan kecelakaan lalu lintas di jalan tol.

“Penderekan gratis dari Jasa Marga untuk tujuan ke gerbang tol terdekat, pool derek dan tempat lain dalam radius 1 (satu) kilometer dari akses keluar jalan tol terdekat,” kata Faiza, dikutip dari Kompas.com, Minggu (30/4/2023).

Editor : Panji Maulana
Sumber : Kompas.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa