GridOto.com - Nissan telah memperkenalkan penyegaran terbaru untuk mobil baru Kei car Nissan Roox di Jepang (17/4).
Mobil baru Nissan Roox disegarkan dengan tampilan baru yang mengikuti bahasa desain Nissan terkini serta tambahan fitur baru.
Namun secara garis besar, Nissan Roox masih mempertahankan resep mesin dan transmisi sejak pertama kali diluncurkan.
Seperti Nissan Dayz dan Mitsubishi eK X, Roox mendapatkan mesin tiga silinder aspirasi normal atau turbo dengan sematan mild hybrid.
Mesin aspirasi normal Roox melontarkan tenaga 51 dk dan torsi 60 Nm, sementara versi turbo bertenaga 63 dk dan torsi 100 Nm.
Baca Juga: Mobil Baru Nissan Dayz Dapat Penyegaran, Ada Varian Spesial Ini Lho
Tenaga dan torsi kedua mesin tersebut disalurkan ke roda depan lewat transmisi otomatis CVT.
Nah apa saja ubahan terbaru pada Nissan Roox facelift? Mulai dari bagian depan, Roox terbaru mendapatkan gril V-Motion terbaru.
Gril V-Motion terbaru Roox memiliki desain yang mengikuti Nissan Ariya, X-Trail e-POWER, dan Sakura.
Untuk varian Highway Star, gril tersebut berpadu dengan desain bumper baru yang memiliki lampu kecil di bagian sisi.
Masuk ke interior, Nissan melakukan ubahan minor seperti warna baru untuk dasbor dan balutan jok.
Baca Juga: Mobil Listrik Mitsubishi eK X EV, Ini Bedanya Dengan eK X Biasa
Soal fitur, Roox mendapatkan Intelligent Rearview Mirror sebagai standar, lampu depan LED, dan spion auto dimming.
Tidak hanya itu, Roox juga bisa mendapatkan Comfort Pack sebagai opsi yang memberikan double blower dengan Plasmacluster, meja personal, cup holder, soket USB, tirai jendela, dan bahan jok tahan air.
Selain itu, konsumen juga bisa mendapatkan Roox dengan setir kulit berpemanas dan digital video recorder (DVR) dua kamera.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR