Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Punya Bodi Kompak, Ini Perbandingan Spek VinFast VF5 VS Citroen e-C3

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Minggu, 30 April 2023 | 11:44 WIB
VinFast VF5 Plus.
VinFast
VinFast VF5 Plus.

GridOto.com - VinFast VF5 Plus kini tengah menyapa konsumen di Vietnam setelah diperkenalkan perdana pada 2022 silam.

Mobil baru listrik termurah VinFast di Vietnam tersebut dibanderol mulai dari 458 juta dong atau sekitar Rp 287,5 juta.

Menariknya tidak hanya murah, VinFast VF5 Plus masuk ke segmen mobil listrik A-SUV atau SUV kompak.

Salah satu mobil yang berpotensi menghadapi VinFast VF5 Plus adalah Citroen e-C3 yang saat ini baru tersedia di India.

Seperti VF5 Plus, e-C3 juga masuk ke SUV kompak karena bodinya memiliki dimensi panjang tidak lebih dari 4 meter.

Citroen eC3.
India Today
Citroen eC3.

Baca Juga: VinFast Kenalkan Mobil Baru Listrik VinFast VF 6, Begini Speknya

Lalu dari sistem penggerak, VF5 Plus dan Citroen e-C3 sama-sama dibekali motor listrik penggerak roda depan.

Tentu saja soal tenaga, VF5 Plus bisa sedikit berbangga karena memiliki motor listrik bertenaga 134 dk dan torsi 135 Nm.

Meski tenaganya hanya 57 dk saja, motor listrik Citroen e-C3 melontarkan torsi yang sedikit lebih besar dari VF5 Plus yaitu 143 Nm.

Soal baterai, VF5 Plus mendapatkan baterai Lithium-ion berkapasitas 37,23 kWh yang diklaim memiliki jarak tempuh lebih dari 300 kilometer.

Baterai tersebut tentunya sedikit lebih besar dari e-C3 yang dibekali baterai berkapasitas 29,2 kWh.

VinFast VF5 Plus menjadi mobil baru di Vietnam.
VinFast
VinFast VF5 Plus menjadi mobil baru di Vietnam.

Baca Juga: Mobil Listrik VinFast VF e34 Lolos ASEAN NCAP, Dapat Empat Bintang!

Klaimnya, baterai Citroen e-C3 mampu memberikan jarak tempuh sejauh 320 kilometer.

Bagaimana dengan pengecasan? VinFast mengklaim baterai VF5 Plus bisa diisi 10-70% dalam waktu 30 menit saja.

Sementara untuk Citroen e-C3, baterainya bisa diisi cepat 10-80% dalam waktu 57 menit.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Punya Wujud Kalcer, Motor Matic Retro Baru Honda Bisa Saingi Yamaha Fazzio

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa