Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Chery Tiggo PHEV Dites Dealer Seluruh Dunia, Bersiap Masuk Indonesia?

Aries Aditya Putra - Sabtu, 29 April 2023 | 14:15 WIB
Tiggo 7 Pro e+ berteknologi PHEV
Chery International
Tiggo 7 Pro e+ berteknologi PHEV

GridOto.com - Chery International mengadakan konfrensi global untuk dealer seluruh dunia, termasuk Indonesia pada 20 April lalu di Wuhu, China.

Perwakilan dealer ini melakukan tes untuk calon model baru, yakni Chery Tiggo 7 Pro e+ dan Tiggo 8 Pro e+.

"Perwakilan deler dari Indonesia juga hadir untuk melakukan test drive dengan dua model TIGGO PHEV, yaitu TIGGO 7 PRO e+ dan TIGGO 8 PRO e+,” jelas Shawn Xu, President PT Chery Sales Indonesia dan Vice President Chery International dalam rilis yang diterima GridOto.

Sekadar informaso, nomenklatur e+ pada Tiggo Series merujuk pada teknologi Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV).

Tiggo 7 Pro e+ melintasi rintangan
Chery International
Tiggo 7 Pro e+ melintasi rintangan

Kedua Tiggo PHEV dibangun dengan teknologi DHT, menggunakan tiga sumber penggerak berupa dua motor listrik di roda depan dan belakang serta mesin kapasitas 1.500 cc turbo.

Teknologi yang diterapkan pada Tiggo 8 Pro e+ ini bisa membuat mobil ini berakselerasi lebih dahsyat dari versi mesin bensinnya.

Klaimnya akselerasi Tiggo 8 Pro e+ dari 0-100 km/jam tuntas dalam waktu 7,5 detik.

Bahkan dengan kondisi baterai penuh, Tiggo 8 Pro e+ ini bisa berjalan sejauh 75 km hanya dengan mode EV.

Infonya, kedua mobil akan hadir dalam pameran international mendatang di Indonesia.

Apakah langsung dijual? kita tunggu saja.

Baca Juga: Nyobain Chery Tiggo 8 Pro e+ dan Tiggo 7 Pro PHEV Langsung di China

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa