Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Waduh, Kepala Silinder Melengkung Bikin Air Radiator Masuk Ruang Bakar

Ryan Fasha - Minggu, 30 April 2023 | 15:00 WIB
Kepala silinder mobil bisa melengkung
Ryan/gridoto.com
Kepala silinder mobil bisa melengkung

GridOto.com - Kepala silinder pada mobil bisa mengalami masalah seperti melengkung.

Melengkungnya kepala silinder bisa dikarenakan beberapa hal.

Salah satunya adalah masalah di sistem pendingin yang tidak maksimal bekerja.

Karena sistem pendingin tidak maksimal bekerja maka dampaknya mesin mobil jadi panas.

Januadi, Technical Service Trainer Volkswagen PT Garuda Mataram Motor menjelaskan kepala silinder mobil yang melengkung menyebabkan air radiator masuk ruang bakar

Ilustrasi water jacket blok mesin
istimewa
Ilustrasi water jacket blok mesin

Baca Juga: Pulang Mudik 2023 Mesin Jadi Overheat Tiap Nyalakan AC, Cek Bagian Ini

"Sangat mungkin terjadi air radiator masuk ke ruang bakar karena kerataan permukaan sudah tidak lurus," buka Janudi.

Tekanan tinggi dari sistem pendingin mambuat air radiator masuk ruang bakar.

Air radiator masuk melalui celah tersempit dengan gasket kepala silinder.

"Kondisi ini jika parah akan membuat gejala water hammer," tambahnya.

Jkka sampai terjadi maka efek parahnya bisa bikin piston bolong.

Setang piston bengkok akibat water hammer
gridoto
Setang piston bengkok akibat water hammer

Baca Juga: Lakukan Ini Jika Girboks Mobil Matik Overheat Saat Mudik Lebaran 2023

Solusinya adalah dengan membongkar kepala silinder lalu gunakan alat straight edge.

Alat ini ditempatkan di permukaan kepala silinder lalu ukur celahnya dengan menggunakan filler gauge.

Jika permukaan melebihi batas limit 0,1 mm maka bisa dipastikan kepala silinder melengkung.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gawat Kendaraan Bakal Berjubel Pergi Nataru di Tanggal Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa