GridOto.com Hasil latihan bebas pertama F1 Azerbaijan, Max Verstappen langsung teratas.
Pembalap tim Red Bull Racing, Max Verstappen langsung menempati posisi teratas dalam sesi latihan bebas pertama F1 Azerbaijan di Sirkuit Baku pada Jumat (28/4).
Max Verstappen berhasil mencetak waktu tercepat 1:43.834 dari total 13 lap.
Verstappen unggul dari rekan setimnya Sergio Perez dengan jarak hanya 0.282 detik saja.
Baca Juga: Sprint Race Kembali Muncul di F1 Azerbaijan 2023, Pakai Format Kualifikasi Baru
Sementara itu di posisi ketiga ada Carlos Sainz yang terpaut 0.4 detik dari Verstappen.
Tim Mercedes sendiri nampak terlihat kesulitan pada sesi latihan bebas pertama F1 Azerbaijan.
George Russell hanya berada di posisi kedelapan, sementara Lewis Hamilton harus puas di posisi 11.
Sesi latihan bebas sendiri sempat dihentikan akibat insiden yang melibatkan Pierre Gasly.
???? RED FLAG ????
Smoke pours out of Pierre Gasly's car
Kevin Magnussen is also stranded down at Turn 1#AzerbaijanGP #F1 pic.twitter.com/DKfwHRIFwd
— Formula 1 (@F1) April 28, 2023
Mobil dari Gasly terbakar setelah sesi berjalan 26 menit dan membuat latihan bebas harus dihentikan sementara.
Sesi latihan bebas kedua F1 Azerbaijan sendiri ditiadakan dan digantikan dengan sesi kualifikasi untuk balapan pada hari Minggu.
Sementara pada untuk hari Sabtu (29/4) besok, akan digelar sesi shootout sprint serta sprint race di seri F1 Azerbaijan.
Hasil Latihan Bebas Pertama F1 Azerbaijan
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR