Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Holiday Fun Drive 2023

Fitur Honda WR-V RS Ini Enggak Bikin Kaki Lelah Saat Perjalanan Menuju Kota Malang di HFD 2023

Ferdiansyah - Senin, 24 April 2023 | 00:10 WIB
Honda WR-V RS with Honda Sensing
Honda WR-V RS with Honda Sensing

GridOto.com - Perjalanan Libur Lebaran dalam Holiday Fun Drive (HFD) 2023 menuju Malang, Jawa Timur yang berjarak 800 Kilometer lebih tentu menguras energi dan mental.

Apalagi ketika bertemu arus lalu lintas yang padat, akibat animo masyarakat yang berbondong-bondong pulang ke kampung halamannya.

Tapi saya bersama keluarga yang juga ditemani WR-V RS with Honda Sensing sebagai partner berkendara di HFD 2023, putuskan untuk memulai perjalanan pada Hari H Lebaran.

Tetap saja perjalanan yang menempuh hampir 880 Km dari rumah saya di Depok, Jawa Barat menuju Kota Malang, Jawa Timur akan menguras energi berlebih.

Rasanya tepat sekali saya memilih Compact SUV teranyar dari pabrikan asal Jepang tersebut, sebagai teman perjalanan saya.

Meter Cluster Honda WR-V RS with Honda Sensing. ACC, LKA, RDM aktif
Meter Cluster Honda WR-V RS with Honda Sensing. ACC, LKA, RDM aktif

Sebab untuk varian Honda Sensing ini, Honda WR-V punya beberapa fitur semi otonom yang bikin nyaman saat melakukan perjalanan jauh, salah satunya Adaptive Cruise Control (ACC)

Fitur ini sangat memudahkan, bahkan bisa menggantikan peran kaki dalam menginjak pedal gas dan rem ketika melaju di jalan tol yang cukup panjang dan melelahkan.

Ketika fitur ACC diaktifkan, kamera yang ada di kaca depan bagian atas akan membaca keadaan jalan.

Kita bisa atur kecepatan dan jarak antara mobil dengan kendaraan di depannya lewat pengaturan ACC.

Sudah tentu ketika ACC aktif, kaki kanan bisa istirahat dan tidak harus terus menempel dengan pedal rem dan gas.

Jadi lebih santai dan nyaman sekali perjalanan HFD 2023 saya bersama WR-V RS with Honda Sensing.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Persiapan Liburan Natal, Ban Nissan Grand Livina Dijual Mulai Segini, Berikut Mereknya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa