Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MUDIK & LIBUR LEBARAN 2023

Polisi Petakan Jalur Mudik Lebaran 2023 yang Rawan Laka di Jombang, Ini Titik Lokasinya

Naufal Nur Aziz Effendi - Jumat, 14 April 2023 | 20:05 WIB
Polisi petakan jalur mudik Lebaran 2023 yang rawan kecelakaan di wilayah Jombang, Jawa Timur. (foto ilustrasi)
Tribun Jogja/Santo Ari
Polisi petakan jalur mudik Lebaran 2023 yang rawan kecelakaan di wilayah Jombang, Jawa Timur. (foto ilustrasi)

GridOto.com - Jajaran kepolisian di Kabupaten Jombang, Jawa Timur telah merilis informasi mengenai lokasi rawan kecelakaan pada arus mudik Lebaran 2023.

Setidaknya ada dua titik yang dianggap cukup rawan, yaitu Jalan Nasional Gambiran di Kecamatan Mojoagung, dan Jalan Raya Glagahan di Kecamatan Perak.

Sehingga pemudik yang akan melintas di daerah tersebut, sangat disarankan untuk meningkatkan kewaspadaan.

Mengingat belasan peristiwa kecelakaan telah terjadi di dua lokasi tersebut pada awal tahun ini, terhitung sejak Januari hingga April 2023.

Insiden yang terjadi melibatkan kendaraan pribadi, angkutan umum dan angkutan muatan yang menewaskan satu orang dan melukai belasan lainnya.

Menurut Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang, Ipda Anang Setiyanto, di Gambiran Mojoagung terdapat tujuh kejadian dengan satu korban meninggal dunia dan delapan orang luka ringan.

"Sedangkan di Glagahan Perak terdapat enam kejadian, dengan tujuh korban luka ringan," jelas Ipda Anang dilansir dari ntmcpolri.info, Kamis (13/4/2023).

Pihak kepolisian pun menyarankan untuk tidak mudik menggunakan motor, karena dinilai memiliki potensi kecelakaan yang tinggi di jalan.

Lebih baik menggunakan mobil atau kendaraan umum seperti pesawat, bus atau kereta api.

Baca Juga: Jalan Lingkar Utara Sragen Dibuka untuk Jalur Mudik 2023, Kepadatan di Kota Bakal Berkurang

Editor : Muhammad Ermiel Zulfikar
Sumber : ntmcpolri.info

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa