Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pereli Craig Breen Meninggal Dunia, Komunitas F1, MotoGP, dan Rival-rivalnya Ucapkan Belasungkawa

Muhammad Rizqi Pradana - Kamis, 13 April 2023 | 23:44 WIB
Kabar meninggalnya Craig Breen mengejutkan dunia balap terkejut dan sedih, F1, MotoGP, dan pembalap reli menyampaikan rasa duka cita.
@World / Red Bull Content Pool
Kabar meninggalnya Craig Breen mengejutkan dunia balap terkejut dan sedih, F1, MotoGP, dan pembalap reli menyampaikan rasa duka cita.

GridOto.com - Kabar duka datang dari pereli Craig Breen, yang meninggal dunia akibat kecelakaan dalam tes jelang Reli Kroasia 2023 pada Kamis (13/4/2023) siang waktu setempat.

Craig Breen yang wafat di usia 33 tahun, tengah bersiap menghadapi putaran keempat WRC 2023, yaitu Reli Kroasia yang akan menjadi seri keduanya tahun ini bersama tim pabrikan Hyundai.

Kabar meninggalnya Craig Breen pun disambut oleh ucapan duka cita dari seantero dunia motor sport.

Tidak hanya dari tim Hyundai Motorsport tempatnya bernaung, melainkan juga dari para rival-rivalnya, mantan tim, serta FIA dan kejuaraan balap lainnya.

Keluarga besar WRC menjadi salah satu yang pertama mengucapkan belasungkawa untuk anggota keluarga mereka itu.

Seperti dua tim yang pernah dibela Craig Breen di WRC yaitu Citroen Racing dan M-Sport Ford lewat media sosial masing-masing.

Citroen Racing menyatakan, "Kami telah kehilangan seorang bagian dari Citroen Racing Family, Rest in Peace Craig Breen."

"Kami semua dari keluarga Ford dan M-Sport sangat sedih mendengan kepergian tragis dari teman dan kolega kami, Craig Breen," tulis pernyataan M-Sport Ford.

Baca Juga: Meninggal Dunia Jelang Reli Kroasia 2023, Craig Breen Tetap Berprestasi Meskipun Lebih Sering Jadi 'Sopir Tembak'

Rasa duka turut diucapkan para rival-rivalnya, yang beberapa di antaranya merupakan juara dunia seperti Juara Dunia Reli 8 kali Sebastien Ogier dari tim Toyota Gazoo Racing.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Dari Pada Dikempesin, Ini Titik Kantong Parkir Sekitar Monas

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa