GridOto.com - PT Pertamina Lubricants (PTPL) menggelar kegiatan charity bertajuk 'Yuk Berbagi Itu Indah-Energi Penuh Berkah', pada Kamis (13/4/2023).
Kegiatan berbagi ini diikuti oleh lima komunitas motor dan mobil, yakni ELITE, Turing Bela Negara (TBN), Honda CBR Bogor, Bikers Dakwah, dan Yamaha NMAX Komunitas Indonesia (YNCI).
Adapun kelima komunitas tersebut dipilih, karena telah menjadi konsumen loyal oli Pertamina Fastron dan Enduro.
Agenda dalam kegiatan ini adalah memberikan santunan kepada Panti Asuhan, Komunitas Ojek Online dan masyarakat yang membutuhkan.
Dengan Panti Asuhan yang mendapat santunan adalah Panti Yatim (Jakarta Timur), Panti Asuhan Anak Putra Utama 2 (Jakarta Utara), Panti Asuhan Yos Sudarso (Jakarta Selatan), Panti Asuhan Muslimin (Jakarta Pusat), dan Panti Yatim Dhuafa Mizan (Jakarta Selatan).
Menurut VP Sales & Marketing Domestic Retail Automotive PTPL, Nugroho Setyo Utomo, pemberian santunan dilakukan secara serentak dengan seremonial pelepasan komunitas di Kantor Pusat Pertamina.
Setelah seremoni pelepasan, komunitas bergerak menuju lima lokasi Panti Asuhan, lalu menuju lokasi titik kumpul ojek online untuk berbagi paket sembako dan takjil.
“Semangat dari energi bersyukur dapat dirasakan dari kegiatan ini. Kami senang mendapatkan respon yang sangat positif dari rekan-rekan komunitas mobil dan motor untuk saling berbagi dan menebar kebaikan," tutur Nugroho.
"Semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat dan kebahagiaan," imbuhnya dalam keterangan resmi Pertamina Lubricants, Kamis (13/4/2023).
Baca Juga: Pertamina Lubricants Gelar Festival Ganti Oli dan Posko Mudik, Ada Diskon Produk dan Hadiah Langsung
Apresiasi juga dilontarkan oleh para anggota komunitas yang turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
Salah satunya Muhamad Salim dari Honda CBR Rider Club Bogor, mengatakan kegiatan positif seperti ini harus terus dilaksanakan untuk membantu banyak orang.
"Kolaborasi yang positif dan bermanfaat seperti ini harus terus dibangun bersama, kami sangat mengapresiasi acara Yuk Berbagi yang diinisasi oleh Pertamina Lubricants," kata Salim.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR