Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Intip Lebih Dekat Toyota Crown Sport, Cocok Buat Eksekutif Muda!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 13 April 2023 | 21:43 WIB
Toyota Crown Sport pada peluncuran Crown Crossover.
Toyota
Toyota Crown Sport pada peluncuran Crown Crossover.

GridOto.com - Selain Toyota Crown Sedan, Toyota tidak lupa membocorkan eksterior dan interior Toyota Crown Sport pada teaser terbarunya.

Toyota Crown Sport disiapkan menjadi mobil baru Toyota Crown pertama berbodi hatchback crossover yang berkesan sporty.

Dikutip dari Toyota Times, Presiden Toyota Motor Corporation Akio Toyoda juga menyebut mobil baru Toyota Crown Sport memiliki karakter lincah dan sporty pada peluncuran Toyota Crown Crossover 2022 silam.

Sehingga ada potensi Toyota Crown Sport akan menjadi senjata baru Toyota untuk menyasar pasar eksekutif dari kalangan muda.

Lantas apa saja fakta yang terungkap di teaser terbaru Toyota Crown? Pertama adalah interiornya yang membawa kesan mobil sport.

Teaser mobil baru Toyota Crown Sport.
Toyota
Teaser mobil baru Toyota Crown Sport.

Baca Juga: Mobil Baru Toyota Crown Dimanja Modellista, Tampil Modis dan Stylish

Tidak seperti Crown Sedan yang terlihat megah dan mewah, Crown Sport terlihat lebih maskulin dengan penggunaan material berwarna merah dan dark chrome.

Crown Sport juga memiliki setir berbalut kulit perforasi dengan jahitan dan aksen-aksen berwarna merah serta jok depan sport bucket.

Soal fitur, besar potensi Crown Sport membawa banyak kelengkapan fitur yang sudah ada di Crown Crossover.

Namun satu fitur yang mungkin unik di Crown Sport adalah tampilan instrumen digital yang terinspirasi dari Lexus.

Bagaimana dengan mesin dan penggerak? Toyota menyebut Crown Sport akan hadir dengan dua pilihan hybrid yaitu hybrid biasa dan plug-in hybrid.

Interior Toyota Crown Sport berkesan sporty dengan sentuhan warna merah.
Toyota
Interior Toyota Crown Sport berkesan sporty dengan sentuhan warna merah.

Baca Juga: Toyota Crown Lama Tanam Gril Lexus, Jadi Makin Agresif Berkaki Kandas

Untuk hybrid biasa, Toyota Crown Sport diduga kuat memakai sistem hybrid yang serupa dengan Crown Crossover.

Sistem hybrid tersebut menggunakan mesin empat silinder turbo berkapasitas 2.393 cc yang mampu menghasilkan tenaga kombinasi hingga 350 dk.

Untuk plug-in hybrid, dugaan kami Crown Sport akan memakai sistem yang serupa dengan RAV4 PHEV atau mendapatkan sistem hybrid turbo tapi dengan baterai lebih besar dan bisa dicas.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Beli Online Lebih Murah, Cek Harga Tiket GJAW Ice BSD 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa