Baca Juga: Selain Roda, Ini Bedanya Kawasaki KLX150 Trail dan KLX150 SM Supermoto
Sehingga tetap enggak mudah menggasruk permukaan jalan ketika motor diajak blusukan.
Selain punya postur bersahabat, karakter suspensi KLX150 S juga terasa menyenangkan ketika dikendarai.
Walaupun masih pakai suspensi teleskopik di bagian depan seperti versi awal yang keluar di 2009, redamannya bikin nyaman saat berkendara.
Karakternya tergolong sangat empuk, untuk suspensi teleskopik dengan diameter 33 mm dan jarak main 175 mm.
Bahkan paling empuk di antara keluarga KLX 150 terbaru yang memakai suspensi upside down.
Begitu juga dengan suspensi monosok di belakang dengan uni-track dengan jarak main mencapai 192 mm yang diusung.
Berbagai macam rintangan saat berkendara seperti jalanan rusak, speed bump hingga tentunya dipakai off-road bisa meredam guncangan dengan baik.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR