Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ground Zero Ultra, Seri Baru Perangkat Audio Mobil Spek Kelas Atas

Radityo Herdianto - Kamis, 6 April 2023 | 08:00 WIB
Speaker Tweeter Ground Zero Ultra GZ Ultra T-30
Radityo Herdianto / GridOto.com
Speaker Tweeter Ground Zero Ultra GZ Ultra T-30

GridOto.com - Ground Zero Ultra, seri baru perangkat audio mobil dengan spek kelas atas.

PT Audio Plus Indonesia telah memperkenalkan seri baru produk audio mobil Ground Zero yang dilabeli Ground Zero Reference Ultra.

Bermain dalam lini produk audio mobil kelas high-end, Ground Zero Ultra dibekali spek kelas atas yang mendukung suara kualitas tinggi.

Dalam sesi perkenalan di Menteng, Jakarta Pusat (4/4), Andreas Tjahjadi, CEO PT Audio Plus Indonesia menjabarkan spesifikasi dari tiga perangkat Ground Zero Ultra ini.

Pertama dimulai dari speaker tweeter GZ Ultra T-30.

"Speaker tweeter diameter 30 mm ini dilengkapi dengan dome dengan material khusus," buka Andreas.

Speaker Midbass Ground Zero Ultra (GZ Ultra K-165) dengan Conus Carbon-fleece
Radityo Herdianto / GridOto.com
Speaker Midbass Ground Zero Ultra (GZ Ultra K-165) dengan Conus Carbon-fleece
 

Baca Juga: Subwoofer Generasi Baru dari Crescendo, Pakai Material Carbon Fiber 

Dome khusus ini dirancang untuk menyeimbangkan tekanan suara.

Serta dilengkai rongga aluminium dan wave diffuser yang bisa meningkatkan efisiensi suara dengan motor magnet neodymium.

Berikutnya adalah speaker midbass GZ Ultra K-165 dengan diameter 165 mm.

"Conus speaker terbuat dari carbon-fleece yang di-sandwich sehingga ringan untuk menghasilkan getaran frekuensi suara yang stabil dan detail," jelas Andreas.

Bahkan untuk rangka speaker ini dibuat dengan aluminium secara partial dan dirangkai menjadi kesatuan.

"Sistem rangkaian ini menjaga kekokohan speaker dari bahan aluminium yang dibuat secara partial melalui CNC," lanjut Andreas.

Speaker Midbass GZ Ultra K-165 Dibuat dengan Rangka Aluminium Partial yang Dirakit
Radityo Herdianto / GridOto.com
Speaker Midbass GZ Ultra K-165 Dibuat dengan Rangka Aluminium Partial yang Dirakit
 

Baca Juga: Speaker Tweeter Accuton Seharga Rp 450 Juta, Apa Istimewanya?

Terakhir adalah power amplifier GZ Ultra A-2 class AB yang dibuat secara simetrik.

Ibarat dua konstruksi amplifier yang disusun dalam satu casing sehingga secara performa penyaluran daya listrik diyakini Andreas seperti menggunakan dua amplifier.

"Kapasitor dari Mundorf tetap menjadi andalan untuk performa power amplifier Ground Zero," tunjuk Andreas.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Chery J6 Edisi Batik Cuma Ada Satu di Indonesia, Enggak Semua Orang Bisa Punya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa