Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bawa Standar Baru Di Kelasnya! Inilah Daftar Fitur Kawasaki Ninja ZX-25RR

Muhammad Farhan - Kamis, 6 April 2023 | 15:00 WIB
Panel instrumen digital Kawasaki Ninja ZX-25RR
Aant/Otomotif
Panel instrumen digital Kawasaki Ninja ZX-25RR

GridOto.com - Membawa standar baru dikelasnya! Inilah fitur dan teknologi yang disematkan pada Kawasaki Ninja ZX-25RR.

ZX-25RR dengan resmi memang menjadi motor kelas 250 cc yang fiturnya paling komplit dan canggih.

Seperti pakai suspensi depan upside down Showa SFF-BP (Separate Function Fork-Big Piston) dan belakang Showa BFRC lite (Balance Free Rear Cushion).

Sektor pengereman juga sangat jempolan, menggunakan cakram 310 mm yang diaput kaliper radial 4 piston.

Performanya terbukti mumpuni buat menghentikan laju motor yang kencang serta bobotnya yang cukup berat.

Rem cakram depan Kawasaki Ninja ZX-25RR
Aant/Otomotif
Rem cakram depan Kawasaki Ninja ZX-25RR

Cukup hanya dengan menekan handel rem pakai satu jari, laju motor bisa langsung berkurang drastis.

Sementara bagian rem belakang speknya standar, pakai kaliper 1 piston dan cakram 220 mm.

Dibantu dengan sistem ABS di kedua roda, kerjanya sangat halus sehingga enggak mengagetkan ketika dipakai mengerem dadakan.

Fitur elektronik di motor juga jempolan, bukan hanya sudah Throttle by wire (TBW) dan ada Riding mode tapi masih ada banyak lagi.

Baca Juga: Pelopor Kelas 400 cc! Ini Fitur dan Spesifikasi Kawasaki Ninja ZX-4RR

Kawasaki Quick Shifter (KQS) Ninja ZX-25RR
Aant/Otomotif
Kawasaki Quick Shifter (KQS) Ninja ZX-25RR

Seperti Kawasaki Quick Shifter (KQS) up and down, kinerjanya juga halus dan bikin naik turun gigi bisa dilakukan tanpa mainkan tuas kopling.

Sektor kopling juga lebih ringan berkat fitur assist & slipper clutch, bikin tangan enggak pegal meski dipakai merayap di kemacetan.

Karena rasanya begitu empuk kesannya seperti per kopling lemah, tapi tentu saja saat diajak akselerasi cepat tak ada gejala slip kopling.

Hal baru lainnya di motor adalah panel instrumen full digital TFT mirip ZX-10R dengan dua pilihan tampilan.

Pilihannya tampilan standar dengan menu utama spidometer atau circuit mode yang mengutamakan takometer, gear position serta lap time.

Mesin Kawasaki Ninja ZX-25RR
Aant/Otomotif
Mesin Kawasaki Ninja ZX-25RR

Warna latar kedua mode tersebut juga bisa diatur antara putih atau hitam, kerennya tingkat kecerahan layar berubah secara otomatis sesuai kondisi sekitar.

Khas motor kekinian, panel instrumen juga dapat terhubung smartphone via bluetooth pakai aplikasi Rideology.

Selain menyajikan data umum seperti jenis motor, odometer, tripmeter, fuelmeter dan lainnya, namun juga bisa seting beberapa menu yang ada di panel instrumen seperti seperti seting kapan shift light menyala.

Kalau diperhatikan lebih detail, tampilan standar panel instrumen di kiri atas ada gear position, kalau di kanan atas ada riding mode dan quick shifter (KQS).

Baca Juga: Segini Harga Kampas Rem Original Kawasaki Ninja ZX-25R di Bengkel Spesialis

Suspensi Showa BFRC lite di Ninja ZX-25RR
Aant/Otomotif
Suspensi Showa BFRC lite di Ninja ZX-25RR

Sementara di bawahnya ada fuelmeter serta info Eco indicator di bagian kirinya, hanya tampil saat ECU membaca motor dikendarai secara hemat.

Lalu di bagian tengah ada takometer yang angkanya sampai 20.000 rpm, tepat di bawahnya adalah spidometer.

Bergeser ke area bawah, ada beberapa kotak untuk MID serta di kiri atasnya untuk odometer, tripmeter A dan B.

Pada bagian kanan isinya info suhu mesin, lalu bawah kiri berisi info untuk fitur konektivitas Rideology, berisi logo bluetooth, pesan dan telepon.

Paling banyak isinya di bagian bawah kanan, berisi range, kecepatan rata-rata, voltmeter, konsumsi bahan bakar instan dan rata-rata dan jam.

Tampak depan Kawasaki Ninja ZX-25RR
Aant/Otomotif
Tampak depan Kawasaki Ninja ZX-25RR

Untuk mengganti info MID bisa pakai tombol di setang kiri, kolom atas pakai tombol panah atas, kolom bawah pakai tombol panah bawah.

Tapi bisa juga pakai tombol yang letaknya di bawah panel instrumen, kiri buat MID atas dan kanan buat MID bawah.

Hal baru lainnya ada di pilihan riding mode, kini ada 4 yaitu Sport, Road, Rain dan Rider.

Cara pilih riding mode juga simpel, cukup tekan dan tahan tombol panah ke atas atau bawah sesuai tingkatan, Sport paling atas dan Rider paling bawah.

Baca Juga: Kawasaki Ninja ZX-4R Enggak Masuk Indonesia? Ini Jawab Pabrikan

Kalau pilih Rider, mengatur Power dan KTRC caranya tekan tombol Select yang sekarang ada di saklar setang kanan.

Kawasaki Ninja ZX-25RR
Aant/Otomotif
Kawasaki Ninja ZX-25RR

Nah untuk mengatur KQS aktif atau dimatikan, caranya tekan tombol Select dan tombol panah bawah di setang kiri, tahan sampai logo KQS muncul atau hilang.

Selanjutnya di bagian kanan, kiri dan bawah panel instrumen juga ada beberapa info seperti di kiri ada sein kiri, lampu jauh dan MIL.

Di kanan ada sein kanan, netral, KTRC, ABS dan lambang bensin yang menyala saat bensin sisa sedikit.

Kalau di bagian bawah layar, terdapat info immobilizer, aki, suhu mesin dan tekanan oli.

Fitur baru lainnya adalah bagian lampu sein, sebab kini pakai LED. Bagian depan bentuknya persis model lama dan menempel di fairing namun berisi LED 2 titik.

Sedangkan lampu sein belakang bentuknya jadi lebih pipih persis milik ZX-10R, berisi 1 titik LED.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa