Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Portugal 2023

Tak Puas dengan Hukuman Double Long Lap Penalty, Aleix Espargaro Minta Marc Marquez Dihukum Larangan Tampil Balapan

Rezki Alif Pambudi - Senin, 27 Maret 2023 | 12:52 WIB
Aleix Espargaro menuntut penati lebih berat kepada Marc Marquez soal insiden dengan Miguel Oliveira dan Jorge Martin di MotoGP Portugal 2023
MotoGP.com
Aleix Espargaro menuntut penati lebih berat kepada Marc Marquez soal insiden dengan Miguel Oliveira dan Jorge Martin di MotoGP Portugal 2023

GridOto.com - Aleix Espargaro tampak sangat tidak puas dengan hukuman yang diberikan kepada Marc Marquez karena insiden MotoGP Portugal 2023.

Marc Marquez yang menabrak Jorge Martin dan Miguel Oliveira di awal balapan MotoGP Portugal 2023, mendapat hukuman double long lap penalty di seri selanjutnya.

Menurut Aleix Espargaro, hukuman double long lap penalty kepada Marc Marquez seperti sebuah lelucon baginya.

Ia pun meminta seharusnya MM93 dihadiahi hukuman lebih berat, setidaknya skorsing satu balapan.

Hal itu serupa dengan yang diterima pembalap tim LCR Honda, Takaaki Nakagami, atas insiden di musim 2022 lalu.

"Marc seharusnya diskorsing di balapan selanjutnya, seperti Takaaki Nakagami di Barcelona tahun lalu," kata kakak Pol Espargaro ini, dilansir GridOto.com dari Paddock-GP.

"Jika saja dia lebih keras menabrak Miguel Oliveira, dia sudah mematahkan lututnya. Race Direction tidak berbuat apa-apa, malah kami yang diminta tenang," sambungnya.

Pembalap tim Aprilia Racing ini pun juga tak lupa membahas masalah sprint race setelah insiden Marc Marquez ini.

Ia masih menyerukan bahwa ide format akhir pekan sprint race, masih membawa dampak negatif ke semuanya, khususnya untuk kesehatan para pembalap.

Baca Juga: Begini Update Kondisi Miguel Oliveira yang Diseruduk Marc Marquez di MotoGP Portugal 2023

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Paddock-GP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Intip Harga Mobil Baru Toyota Avanza di Awal Tahun, Naik atau Tetap?

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa