Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Arab Saudi 2023

Sakit Perut Bukan Masalah, Max Verstappen Tak Tertandingi di FP1 F1 Arab Saudi 2023

Rezki Alif Pambudi - Sabtu, 18 Maret 2023 | 07:07 WIB
Max Verstappen menguasai FP1 F1 Arab Saudi 2023
Red Bull Racing
Max Verstappen menguasai FP1 F1 Arab Saudi 2023

GridOto.com - Setelah hasil balapan di Bahrain, peta kekuatan di awal F1 Arab Saudi 2023 akhir pekan ini tak banyak berubah.

Juara F1 dua kali Max Verstappen berhasil menjadi pembalap terkencang di grid dengan lap time 1 menit 29,617 detik, pada sesi FP1 F1 Arab Saudi 2023.

Sakit perut yang dialami Max Verstappen dalam sepekan terakhir tampaknya tidak mempengaruhi penampilannya di F1 Arab Saudi 2023 nih.

Meski memimpin, pembalap tim Red Bull Racing tersebut tampaknya masih beberapa kali mengalami masalah understeer.

Namun dia masih cukup puas karena degradasi ban mobil RB19 masih sangat bagus meski memakai ban soft.

Posisi kedua diamankan oleh sang rekan, Sergio Perez, yang tertinggal cukup jauh mencapai hampir setengah detik.

Sedangkan Fernando Alonso menempati posisi kedua, dengan jarak 0,698 detik dari pembalap tercepat.

Lance Stroll mengonfirmasi mobil Aston Martin sebagai yang kedua tercepat di grid, dengan menempati posisi keempat di belakang sang rekan.

George Russell dan Lewis Hamilton menempati posisi kelima dan keenam, sedangkan di belakangnya ada Carlos Sainz.

Baca Juga: Para Pembalap Tak Khawatir Ancaman Rudal F1 Arab Saudi 2023 Kecuali Lewis Hamilton, Kenapa Ya?

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Formula1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa