GridOto.com - Honda BeAT injeksi susah starter tapi aki normal, langsung ganti part ini.
Pemilik Honda BeAT sering menemukan masalah motor yang sulit starter elektrik.
Padahal, kondisi aki normal atau sudah diganti baru oleh pemilik Honda BeAT tapi motor masih sulit bahkan tidak bisa distarter.
Menurut Suhendri mekanik Bagus Motor di Jl. Raya Rorotan Cakung, Cilincing, Jakarta Utara, Honda BeAT yang sudah berumur memang rawan mengalami masalah susah starter ini.
Baca Juga: Volume Air Radiator Motor Berkurang Banyak? Ternyata Ini Penyebabnya
"Paling sering penyebab motor susah starter karena aki tekor. Tapi ada yang aki masih bagus sering mengalami masalah ini," terang Hendri sapaannya.
"Kalau setelah dicek setrum akinya bagus atau normal, coba cek ke area relay starter," terangnya.
Relay starter Honda BeAT sendiri posisinya ada di boks sekring di bagian dek kaki.
"Biasanya karena relaynya sudah mulai lemah, makanya motor jadi susah starter elektrik," tambahnya.
Baca Juga: Enggak Bisa Dipakai Selamanya, Segini Usia Pakai Busi Iridium Di Motor
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR