GridOto.com - Salah satu cara melindungi bodi dan cat mobil adalah dengan coating.
Coating disini adalah memberikan lapisan tambahan agar permukaan bodi dan cat terus bisa terlindungi baik dari goresan halus atau oksidasi cuaca.
Saat proses coating harus diperhatikan betul tahapan-tahapannya.
Salah satu bagian yang perlu diperhatikan adalah saat pengeringan coating tersebut.
"Saat proses pengeringan coating itu enggak cuma harus dilakukan di tempat teduh namun akan lebih baik jika dilakukan di suhu ruangan ya sekitar 20-25 derajat celcius," buka Elang Yudhanto, selaku Division Head Vpro.
Baca Juga: Fungsinya Sama, PPF dan Coating Cat Mobil Punya Satu Perbedaan Utama
Kenapa tidak disarankan menggunakan penghangat ruangan agar lebih panas sehingga cepat kering?
"Nah, proses pengeringan lapisan coating itu harus dilakukan secara perlahan sampai benar-benar meresap ke pori-pori teekecil di permukaan bodi dan lapisan cat," bebernya.
Hal ini bisa dilakukan saat suhu ruangan tidak terlalu tinggi dan tidak juga terlampau rendah.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR