Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tiap Berapa Km Servis CVT, Ini Kisaran Motor Matic Honda dan Yamaha

Rudy Hansend - Rabu, 1 Maret 2023 | 12:30 WIB
Waktu yang tepat servis CVT motor matik
Rudy Hansend
Waktu yang tepat servis CVT motor matik


GridOto.com - Selain mesin, bagian CVT motor matic juga harus diservis rutin.

Tetapi banyak pemilik motor matic yang bingung tentang kapan sebenarnya waktu yang tepat buat servis CVT.

Servis CVT dilakukan supaya komponen CVT bisa bekerja secara maksimal.

Nah, untuk interval waktu servisnya masing-masing pabrikan mempunyai perhitungan berbeda-beda.

Misalnya Honda yang punya interval servis yang lebih cepat ketimbang Yamaha.

"Untuk servis CVT motor Honda disarankan di kelipatan 8.000 Kilometer," buka Rendra Kusumah, Kepala Bengkel Astra Motor Center Cawang, Jakarta Timur, saat GridOto.com hubungi Rabu (1/3/2023).

Berbeda dengan skutik Honda, bengkel resmi Yamaha menyarankan servis CVT dengan interval sedikit lebih panjang.

"Servis CVT paling tidak dilakukan tiap 10.000 kilometer sekali," ungkap Agus, mekanik Yamaha Abadi Motor, Jl.Panjang, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Namun soal pengerjaan CVT, semua pabrikan punya cara yang enggak jauh beda.

Baca Juga: Biaya Servis CVT Honda BeAT di Bengkel Umum, Enggak Bikin Kantong Bolong 

 Servis CVT motor matik
Rudy Hansend
Servis CVT motor matik
Misalnya di bengkel resmi Honda Astra Motor Center Cawang, Jakarta Timur servis CVT meliputi pembersihan dan pemberian grease (gemuk).

"Yang pasti pengecekan semua komponen CVT, seperti roller, kampas ganda, belt, puli dan yang lainnya, setelah oke baru kita berikan ulang greasenya lagi" tutup Rendra.  

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bukan BeAT atau Vario, Ini Motor Matic Honda Yang Paling Laris di Bali

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa