GridOto.com - Hyundai menampilkan mobil baru listrik Hyundai IONIQ 6 di Hyundai Motorstudio Senayan Park, Jakarta Pusat.
Yup, kehadiran Hyundai IONIQ 6 di Hyundai Motorstudio Senayan Park menjadi penampilan perdana mobil baru listrik sedan tersebut di Indonesia.
Tentu saja hal ini membuka potensi kehadiran Hyundai IONIQ 6 sebagai mobil baru listrik Hyundai di Indonesia.
Sebelum tampil di Indonesia, Hyundai IONIQ 6 sudah resmi dijual di Korea Selatan, Eropa, Amerika Serikat, dan Australia.
Di Australia, Hyundai membanderol Hyundai IONIQ 6 mulai dari 74.000 dolar Australia atau setara dengan Rp 761 juta (kurs 1 dolar Australia = Rp 10.283,6).
Baca Juga: Parade Foto Hyundai Ioniq 6 Yang Dipajang di Senayan. Spionnya Kamera
Seperti apa speknya? Mulai dari varian termurah Dynamiq, IONIQ 6 memiliki satu motor listrik penggerak roda belakang.
Motor listrik tersebut mampu memuntahkan tenaga 168 kW atau 225 dk dan torsi puncak 350 Nm.
Lalu untuk varian Tecniq dan Epiq, IONIQ 6 mendapatkan dua motor listrik penggerak semua roda yang masing-masing bertenaga 74 kW atau 99 dk dan 165 kW atau 221 dk.
Secara kombinasi, IONIQ 6 penggerak semua roda memiliki tenaga 320 dk dan torsi puncak 605 Nm.
Semua varian IONIQ 6 spek Australia hadir dengan baterai Long Range berkapasitas 77,4 kWh saja.
Baca Juga: Hyundai Pajang Ioniq 6 di Senayan. Kode Keras Bakal Segera Dijual?
Klaimnya Hyundai IONIQ 6 bisa menempuh jarak 614 kilometer dalam siklus Worldwide Harmonised Light Vehicle Test Procedures (WLTP).
Nah perlu diingat kalau Hyundai IONIQ 6 juga mendapatkan baterai Standard Range berkapasitas 53 kWh di Eropa.
Baterai ini diklaim memberikan Hyundai IONIQ 6 jarak tempuh 429 kilometer sesuai standar WLTP.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR