Semua charging station menggunakan arus DC sehingga lebih cepat mengisi daya listrik ke mobil.
Daya yang dikeluarkan dari charging station ini sekitar 64 kW. Hal ini terlihat dari layar panel yang memperlihatkan arus yang keluar sebesar 161,4 ampere serta voltase di angka 395 volt.
Lantas berapa biayanya? Terlihat dari pengisian sebesar 20,95 kWh biayanya 27,62 Yuan.
Artinya per kWh biayanya sebesar 1,31 Yuan atau sekitar Rp 2.870.81 dengan kurs 1 Yuan Rp 2.191.46.
Bila dibanding dengan biaya listrik di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) Indonesia yang juga sama-sama gunakan arus DC, per kWh sekitar Rp 2.475.
KOMENTAR