GridOto.com - Tips servis CVT motor matic kali ini akan membahas mengenai penyebab v-belt Honda BeAT cepat retak.
Seperti diketahui, v-belt merupakan komponen CVT yang meneruskan putaran mesin melalui pulley depan ke pulley belakang, dan harus dicek saat servis CVT.
V-belt pada CVT Honda BeAT cepat retak ternyata bisa disebabkan oleh hal sepele.
"Paling utama yang membuat v-belt cepat melar maupun retak adalah bobot yang dibawa motor berlebihan," ucap Zenal, Kepala Mekanik Rafi Matic kepada GridOto.
Baca Juga: Pulley Depan Mulai Tipis? Ini Efek Negatifnya Buat CVT Motor Matic
"Misalnya pengendara sering bawa beban yang terlalu berat, akan membuat v-belt Honda BeAT cepat retak," tambahnya saat ditemui pada Senin lalu (20/02/2023).
Enggak hanya bobot, ada kebiasaan riding dengan Honda BeAT yang membuat v-belt jadi cepat retak.
"Saat riding dengan motor matic itu enggak bisa asal hentak saja, harus diurut supaya lajunya halus," wanti Zenal.
"Soalnya kebiasaan menghentak (dengan cara membuka throttle gas besar secara mendadak) membuat v-belt jadi kurang awet, bikin cepat retak," tutupnya saat ditemui di Jalan Pitara Raya, Sawangan, Depok, Jawa Barat.
Baca Juga: Tips Servis CVT Honda BeAT Fi, Muncul Bunyi Klotok Tanda Part Ini Harus Diganti
Selain di Honda BeAT, CVT cepat retak karena beberapa penyebab tadi juga bisa terjadi di motor matic lainnya.
Makanya, hindari kebiasaan di atas kalau v-belt motor matic kalian ingin lebih awet.
Selain itu, untuk memperpanjang usia v-belt lakukan juga servis CVT secara berkala untuk lakukan pembersihan part Sob.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR