Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

Kenalan Sama Baojun Yep, Mobil Baru Listrik Mini Jimny dari Wuling

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Kamis, 23 Februari 2023 | 20:29 WIB
Inilah mobil baru listrik Baojun Yep, tampilannya mirip Suzuki Jimny dan Ford Bronco.
Baojun
Inilah mobil baru listrik Baojun Yep, tampilannya mirip Suzuki Jimny dan Ford Bronco.

GridOto.com - Inilah mobil baru Baojun Yep, mobil listrik terbaru SAIC-GM-Wuling di Tiongkok yang mirip Suzuki Jimny.

Melansir dari Carscoops dan Car News China, mobil listrik Baojun Yep telah resmi terdaftar di Kementerian Industri dan Informasi Tiongkok (MIIT).

Pendaftaran mobil baru Baojun Yep di MIIT terungkap menjelang perkenalan yang direncanakan pada Shanghai Auto Show pada April mendatang.

Sebelum membahas Baojun Yep, perlu disebutkan kalau Baojun sempat merilis teaser mobil listrik mini SUV yang tampilannya seperti mini Ford Bronco dan Suzuki Jimny.

Nah Baojun Yep berangkat dari mobil listrik mini SUV tersebut dengan beberapa perbedaan menarik.

Baojun Yep mempertahankan desain menyerupai Ford Bronco dan Suzuki Jimny.
Baojun
Baojun Yep mempertahankan desain menyerupai Ford Bronco dan Suzuki Jimny.

Baca Juga: Viral Teaser Mobil Listrik SUV Baojun, Desainnya Mirip Ford Bronco?

Pertama Baojun Yep tampil dengan warna single tone oranye dan tidak lagi mendapatkan emblem KiWi di bagian depan.

Beberapa fitur eksterior Baojun Yep juga terlihat lebih siap produksi seperti roof rail serta pelek 15 inci yang lebih simpel.

Secara dimensi, Baojun Yep itu sedikit lebih besar dari mobil-mobil listrik mungil Baojun dan Wuling tapi masih berukuran mungil.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kunci NMAX dan PCX Bikin Maling Motor Terancam Pensiun, Ini Alasannya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa