Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sekali Cas Tembus 120 Km, Motor Listrik Davigo Dragon-S Rilis di IIMS 2023

Muhammad Farhan - Rabu, 22 Februari 2023 | 10:05 WIB
Motor listrik Davigo Dragon-S rilis di IIMS 2023
Farhan
Motor listrik Davigo Dragon-S rilis di IIMS 2023

GridOto.com - Sekali cas diklaim bisa tembus jarak hingga 120 km, motor listrik Davigo Dragon-S rilis di IIMS 2023.

Motor baru tersebut resmi hadir di Indonesia melengkapi jajaran motor listrik Davigo lainnya seperti Space, Dragon, dan Forza.

Dibandingkan Davigo Dragon, motor ini hadir dengan garis desain yang lebih sporty serta dimensi sedikit lebih besar.

Kalau diperhatikan dengan seksama, tampilan Davigo Dragon-S punya kemiripan dengan motor listrik Yadea T9 yang juga tampil di pameran.

Tampak belakang motor listrik Davigo Dragon-S di IIMS 2023
Farhan
Tampak belakang motor listrik Davigo Dragon-S di IIMS 2023

Masih dibekali motor hub drive, namun speknya lebih bertenaga yaitu 2.000 Watt dengan baterai graphene 72V/35Ah.

Dengan kombinasi tersebut, Davigo Dragon-S bisa diajak melaju hingga kecepatan 75 km/jam dan jarak tempuh hingga 120 km.

Baterai yang diusung pakai model fix, terdapat colokan di bagian dek depan serta bagasi jok yang lumayan luas.

Tampilan panel instrumen Davigo Dragon-S
Farhan
Tampilan panel instrumen Davigo Dragon-S

Baca Juga: Mulai Rp 6 Jutaan, Yadea Luncurkan Total 7 Motor Listrik di IIMS 2023

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa