GridOto.com - Sebelum kembali ke grid tahun 2015, pabrikan Aprilia juga pernah balapan di kelas premier MotoGP lebih dari sedekade sebelumnya.
Momen tersebut terjadi pada awal tahun 2000-an, tepatnya dengan motor Aprilia RS Cube di MotoGP 2002 hingga 2004.
Aprilia RS Cube ini adalah proyek besar pertama pabrikan Italia ini, di awal lahirnya era 4-tak MotoGP pada 2002.
Pada masa itu tim Noale ini sudah meraih kesuksesan di kelas 125 dan 250, dan tertarik banget dengan proyek regulasi 4-tak yang sedang dirintis Dorna Sports.
Bahkan RS Cube ini lahir setahun lebih duluan daripada motor pertama Ducati di MotoGP, Desmosedici GP3 pada MotoGP 2003.
Motor ini terbilang unik dibandingkan dari pabrikan lainnya, karena benar-benar mengadopsi mesin Formula 1.
Motor 990 cc tersebut sudah menggunakan teknologi ride by wire, pneumatic valve train serta counter-rotating crankshaft, yang saat itu dianggap membawa gebrakan karena hampir tak ada pabrikan yang menggunakannya kecuali Aprilia.
Kala itu ambisi tim Aprilia yang dipimpin pria Belanda, Jan Witteveen, tak dibarengi dengan sumber daya besar seperti halnya pabrikan Jepang.
Aprilia juga diburu waktu karena waktu pengembangan yang terbatas.
Baca Juga: Berhasil Bikin Motor Kencang, Massimo Rivola Malah Bilang Aprilia Terlalu Cepat Berkembang
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR