Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Throttle Drive By Wire Perlu Atur Ulang Setelah Tune Up, Ini Alasannya

Angga Raditya - Selasa, 14 Februari 2023 | 18:00 WIB
Ilustrasi. Throttle body drive by wire harus reset ulang setelah tune up
Angga Raditya
Ilustrasi. Throttle body drive by wire harus reset ulang setelah tune up

GridOto.com - Setelah tune up, throttle body dengan teknologi drive by wire perlu melakukan pengaturan ulang.

"Karena setelah tune up, throttle body yang drive by wire tidak bisa kembali ke setting-an awal secara otomatis," buka William Kurniawan, juragan bengkel mesin One Second Faster, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Mengapa throttle body drive by wire harus direset ulang setelah tune up?

Sistem throttle drive by wire tidak bisa mereset ulang secara otomatis sehingga perlu dilakukan factory reset dengan scanner
Angga Raditya
Sistem throttle drive by wire tidak bisa mereset ulang secara otomatis sehingga perlu dilakukan factory reset dengan scanner

Baca Juga: Perlu Trik Khusus, Ini Cara Bersihkan Throttle Body Mobil yang Kotor

"Begini, ketika throttle body kotor, otomatis udara yang masuk jadi lebih sedikit," urai Willy, sapaannya.

Ketika pasokan udara sedikit, maka sensor akan memerintahkan ECU untuk meninggikan putaran mesin, supaya pasokan udara kembali ideal.

"Sayangnya, throttle body drive by wire hanya bisa meninggikan putaran mesin secara otomatis, tapi tidak bisa menurunkan putaran mesin dengan sendirinya," sambung Willy.

Alhasil ketika throttle body sudah dibersihkan, "Bukaan throttle body tetap sama saat kondisinya masih kotor, jadi putaran mesin saat idle tinggi terus," jelas pria berambut plontos ini.

ILUSTRASI. Putaran mesin yang normal ketika mesin mobil idle
ILUSTRASI. Putaran mesin yang normal ketika mesin mobil idle

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Innalillahi, Mantan Pembalap Nasional Hokky Krisdianto Meninggal Akibat Kecelakaan

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa